Wabup Edi Cahyana membagikan hadiah secara simbolik kepada koperasi terbaik 2019. (Foto:SB/Tuhu)
BOROBUDUR – Koperasi Simpan Pinjam Pembiayaan Syariah Al Husna Borobudur, menjadi koperasi berprestasi terbaik I/2019 di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.
Hadiahnya diserahkan Wabup Edi Cahyana SE dalam Upacara Hari Koperasi ke 72, Jumat (26/7). Adapun KPRI (Koperasi Pegawai Republik Indonesia) Berkah UPT Disdikbud Kecamatan Muntilan Terbaik II dan Koperasi Kredit CU Mekar Lestari Muntilan Terbaik III.
Wabup Edi Cahyana minta gerakan koperasi memiliki kesiapan dan bekal sumber daya yang handal untuk menghadapi tantangan kekinian. Bukan hanya sekedar mengubah cara berbisnis dengan memanfaatkan perkembangan tehnologi informasi, namun menyangkut persoalan mindset dan juga perubahan dalam sistem tata kelola.
“Untuk itu koperasi harus melakukan reformasi total terhadap sistem kepranataan yang sudah berjalan selama ini,” katanya.
Insan koperasi hendaknya disiapkan untuk mempunyai kreativitas dan inovasi yang tinggi untuk menata organisasi dan strategi bisnisnya.
Diharapkan, koperasi memanfaatkan tehnologi digital dengan menggunakan platform e-commerce, aplikasi retail on–line dan pengembangan aplikasi aplikasi bisnis lainya.
Dengan demikian gerakan koperasi dapat merangkul generasi milenial, yang saat ini jumlahnya telah mencapai sepertiga dari totalitas penduduk Indonesia.
Kepala Dinas Perdagangan Koperasi dan UKM Kabupaten Magelang, Drs Asfuri Muhsis Msi, mengatakan, Hari Koperasi diperingati dengan upacara, jambore, sarasehan gerebeg koperasi dan jalan santai. (Suarabaru.id/Tuhu Prihantoro)