blank
Mahasiswa KKN UMK menanam pohon dan membersihan lapangan di Desa Sidomulyo Kecamatan Jekulo Kabupaten Kudus. Foto: Lailul Huda

KUDUS (SUARABARU.ID) – KKN UMK (Universitas Muria Kudus) melakukan penanaman phn dan bersih-bersih di Desa Sidomulyo Kecamatan Jekulo Kabupaten Kudus, Senin 10 September 2023.

Ketua Tim KKN UMK Kudus Muhammad Khanafi mengatakan, kegiatan tanam pohn dan bersih-bersih lapangan merupakan upaya untuk meningkatkan kesadaran lingkungan dan mendukung kebersihan.

Belasan mahasiswa yang terlibat dalam kegiatan ini dengan antusias melakukan penanaman pohon di sepanjang Jalan Lapangan desa. Mereka menggali tanah, menanam bibit pohon, dan merawatnya dengan penuh dedikasi.

“Pohon-pohon yang ditanam meliputi berbagai jenis tanaman lokal yang diharapkan dapat memberikan manfaat jangka panjang bagi masyarakat dan lingkungan,’’kata Muhammad Khanafi.

Selain penanaman pohon, mahasiswa juga melibatkan warga desa dalam kegiatan bersih-bersih lapangan umum. Sampah-sampah yang berserakan di sekitar area desa dikumpulkan dan dibuang dengan benar.

“Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang lebih bersih dan sehat bagi seluruh penduduk Desa Sidomulyo,’’kata Muhammad Khanafi.

Kepala Desa Sidomulyo, Kunardi, menyambut baik inisiatif para mahasiswa KKN. Dia berharap, kegiatan ini akan memberikan dampak positif yang berkelanjutan bagi desa mereka. “Kami sangat berterima kasih atas kerja keras mahasiswa dalam membantu memperindah desa dan menjaga kebersihannya. Semoga kerja sama ini dapat berlanjut di masa depan,” kata Kunardi.

Kegiatan KKN penanaman pohon dan bersih-bersih lapangan ini tidak hanya menjadi wujud kepedulian mahasiswa terhadap lingkungan, tetapi juga sebagai bentuk kontribusi nyata dalam memajukan desa dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat Desa Sidomulyo.

“Semoga kegiatan serupa dapat terus dilakukan demi keberlanjutan lingkungan dan pembangunan desa yang lebih baik,’’ kata Nilnal Huda pengurus Karang Taruna Desa Sidomulyo.

Lailul Huda-Mg