blank
Tinggal Tunggu Persetujuan Dortmund

(SUARABARU.ID) – Kepindahan Jude Bellingham ke Real Madrid secara resmi kini tinggal menunggu persetujuan dari Borussia Dortmund.

Kabarnya, gelandang 19 tahun itu akan dikontrak hingga 2029 dengan klausul rilisnya mencapai 1 miliar euro (sekitar Rp 16 triliun).

Menurut laporan Cadena SER, Bellingham juga akan menjadi pemain dengan gaji tertinggi kedua di Madrid.

Saat ini hanya Eden Hazard yang digaji paling tinggi, yakni lebih dari 450 ribnu euro per pekan.
El Real dan Bellingham dilaporkan sudah sepakat soal transfer ini.

Los BLancos tinggal bernegosiasi dengan Dortmund sebagai pemilik Jude.
Die Borussen menginginkan 150 juta euro, tapi Si Putih disebut-sebut cuma mau membayarnya 120 juta euro.
Jika benar-benar mendarat di Santiago Bernabeu, Bellingham bakal mengikuti jejak seniornya, David Beckham.

Beckham membela Los Merengues dari 2003 hingga 2007.

Bellingham dipersiapkan untuk menggantikan peran Luka Modric dan Toni Kroos.

Modric sudah 37 tahun, sedangkan Kroos 33 tahun.
Sebelumnya, El Real sudah mendatangkan dua gelandang muda asal Prancis, Eduardo Camavinga dan Aurelien Tchouameni.
Selain itu, masih ada Federico Valverde (24) dan Dani Ceballos (26).

Kehadiran Bellingham diharapkan mampu menaikkan kualitas barisan tengah Madrid.

Selama ini peran Modric dan Kroos sudah teruji dengan memberikan banyak trofi juara.

Bellingham, yang mengawali karier di Birmingham City, langsung melambung sejak direkrut Die Borussen.

Dia telah membela Dortmund 130 kali dengan torehan 21 gol plus 25 asis.

Kontraknya bareng klub Bundesliga itu baru habis pada 30 Juni 2025.

Jude dilabeli sebagai salah satu gelandang terbaik dunia saat ini.

mm