JEPARA (SUARABARU.ID)| – Sekolah Menengah Kejuruan ( SMK ) Muhammadiyah 01 Keling selenggarakan pesta demokrasi dalam rangka pemilihan pimpinan ranting ikatan pelajar Muhammadiyah 01 Keling periode 2023 – 2024. Acara berlangsung di Aula terbuka gedung utama SMK Muhammadiyah 01 Keling.
Sebagai wakil pimpinan cabang Ikatan pelajar Muhammadiyah (PC IPM) Keling Melisa Putri dan juga sebagai siswa SMK Muhammadiyah 01 Keling kelas Xl OTKP 1 selamat dan sukses Musyawarah Ranging( Musyran) PR IPM SMK Muhammadiyah Keling periode 2023-2024″ sambut Melisa.
Selaku PC IPM Keling ia akan selalu mengkoordinasi, mengawal, serta bersinergi bersama PR IPM SMK dalam hal apapun, baik kegiatan maupun keorganisasian.
Sebagai pembina sekaligus membuka agenda pemilihan ketua IPM tahun periode 2023 – 2024 , Drs. Murgiyanto sampaikan pesan bahwa pemilihan ini harus jujur.
“Jadikan sebagai pengalaman dan bekal kelak dimasyarakat sudah mengetahui alur demokrasi, seperti dalam tema, membangun semangat baru dan berorganisasi yang aktif, progresif dan berprestasi dalam orientasi frienship dan leadership,” pesan Murgiyanta
Kontributor – Kusnitah