blank
Antoine Griezmann/dok

(SUARABARU.ID) – Juara bertahan Prancis akan menghadapi Polandia pada babak 16 besar Piala Dunia 2022 di Stadion Al-Thumama, Qatar, Minggu (4/12/2022), pukul 22.00 WIB.

Les Bleus, julukan Prancis, sepertinya tak sulit untuk menembus perempat final jika bermain normal.

Namun, dalam sepak bola segala kemungkinan bisa terjadi di lapangan.

Secara teknis, Si Biru memang lebih berkualitas.

Namun, di Qatar, performa anak-anak asuhan Didier Deschamps belum meyakinkan.

Yang paling memuaskan hanya di lini depan dengan keberadaan Kylian Mbappe dan gelandang serang Antoine Griezmann.

Di posisi gelandang bertahan dan barisan belakang, Si Ayam Jantan masih labil.

Sebaliknya, Polandia memiliki lini tengah yang lebih hidup jika playmaker Gzregorz Krychowiak tampil lebih tenang.

Peran Pioter Zielinski juga penting sebagai pendobrak dari lini kedua.

Musim ini Zielinski bermain sangat baik bersama Napoli.

Barisan pertahanan Les Blues tak boleh memandang enteng tombak kembar Si Putih-Merah, Robert Lewandowski dan Arkadiusz Milik.

Dua striker itu sama-sama bertipe pemangsa di kotak penalti lawan.

Kalau Polandia bermain rapi sejak menit pertama, Prancis bakal tak mudah untuk mencetak gol.

Juara dunia 1998 dan 2018 itu punya titik lemah di sektor penyerang tengah.

Deschamps masih mengandalkan Olivier Giroud yang kini berusia 36 tahun.

Striker utama yang masih cedera, Karim Benzema, juga sudah berumur 34 tahun.

mm