blank
Universitas Semarang dan Bank Syariah Indonesia, sepakat untuk memperkuat jalinan kerja sama, dalam pengembangan waqaf dan zakat untuk kegiatan sosial. Foto: dok/usm

SEMARANG (SUARABARU.ID)– Universitas Semarang (USM) dan Bank Syariah Indonesia (BSI), memperkuat jalinan kerja sama dalam pengembangan waqaf dan zakat untuk kegiatan sosial.

Kesepakatan penguatan itu dilakukan Wakil Rektor III USM, Dr Muhammad Junaidi SHI MH, dengan Islamic Ecosystem Manager BSI Region 7 Semarang, Roni Irawan, BDO Islamic Ecosystem BSI Region 7 Semarang Edy Wiguna, dan Manager Unit Representative Office BSI Maslahat Semarang, Eko Pradana, pada Selasa (24/12/2024), di ruang Wakil Rektor III USM.

Dalam keterangnnya, Junaidi mengatakan, pihak BSI dan USM sepakat mengadakan penguatan pelaksanaan waqaf dan zakat, melalui program yang nantinya akan dilaksanakan lembaga di bawah naungan Wakil Rektor III, yaitu Badan Pengelola Amal Produktif (BPAP), yang dipimpin Dr Wafda.

BACA JUGA: Yayasan Alumni Undip dan USM Jalin Kerja Sama dengan Ponpes

Sebelumnya, dari kerja sama BSI telah memberikan beasiswa sebesar ratusan juta kepada mahasiswa USM, yang diserahkan langsung kepada Rektor USM Dr Supari ST MT.

Menurut Junaidi, saat ini pihaknya mendorong program kolaborasi perguruan tinggi dengan stakeholder, yang fokus dalam program sosial yang bersifat keberlanjutan.

”Kami berharap, kerja sama dengan BSI ini bisa membawa manfaat bagi mahasiswa dan masyarakat,” ungkapnya.

Riyan