blank
Kedatangan jemaah haji Blora 2024. Kamis, 18 JuliĀ  2024.Ā  Foto: Kudnadi Saputro Blora
š—•š—Ÿš—¢š—„š—” (SUARABARU.ID) ā€” Seulruh jamaah haji Blora pada musim haji 2024, tiba di pendapa Rumah Dinas Bupati, usai penyambutan mereka langsung pulang di kampung halaman masing-masing.
Sebanyak 171 orang dari Kloter 84 tiba hari Rabu (17/7/2024),Ā  kemudian Kamis (18/7/2024),Ā  sebanyak 356 Jemaah haji Blora yang tergabung di Kloter 85 juga telah tiba kembali di kampung halaman. Selebihnya, 107 orang sore harinya yang tergabung di Kloter 86 SOC juga tiba, Kamis, (18/7/2024).
Untuk kloter 86 SOCĀ  merupakan kloter terakhir jemaah haji untuk Kabupaten Blora. Kedatangannya disambut langsung Bupati Blora, H. Arief Rohman dan jajaran Forkopimcam Cepu, di Gedung Sasono Suko, Cepu.
Pada saat acara penyambutan, salah satu perwakilan jemaah Haji kloter 86, Waskito Tunggul Nusanto mengucapkan terimakasih pada Bupati Blora, dan semuanya atas penyambutan jamaah haji 2024 tahun ini.
“Terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Blora atas pelayanan selama pra hingga pasca ibadah haji. Terimakasih juga penyambutan jamaah kloter 86 bisa dilakukan di Cepu, jadi lebih efektif. Semoga tahun depan bisa disini lagi,” ujar Waskito Tunggul Nusanto.
Sementara itu, Bupati Blora, H. Arief Rohman mengucapkan selamat datang kembali di kampung halaman dan bersyukur karena seluruh jamaah haji Kabupaten Blora dapat melakukan ibadah dengan lancar sehat semuanya.
“Senang rasanya hari ini bisa menyambut kedatangan tamu – tamu Allah SWT yang telah usai melaksanakan ibadah haji. Selamat datang, sugeng rawuh di Kabupaten Blora. Kami sangat bersyukur semuanya dalam kondisi sehat, kembali utuh tidak ada yang tertinggal. Kami yakin Bapak Ibu semuanya menjadi haji yang mabrur,” ucap Bupati Blora, disambut jawaban aamiin dari para jamaah.
IPHI Berkontribusi PositifĀ 
Bupati Blora mengajak seluruh jamaah haji Kabupaten Blora yang baru saja tiba untuk berdoa bersama agar Blora kedepan semakin baik, lancar pembangunannya, dan diberkahi Allah SWT.
“Kedepan, kami bersama Kantor Kemenag juga akan segera melaksanakan pertemuan jamaah haji agar semuanya bisa ikut bergabung dalam organisasi IPHI atau Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia Kabupaten Blora. Semua itu agarĀ  persaudaraan dan silaturahmi yang terbangun selama menjalankan ibadah haji di Tanah Suci tetap terjalin meskipun sudah kembali ke tanah air,” ungkap Bupati Blora.
Bupati Blora ingin keberadaan IPHI kedepan bisa berkontribusi positif dalam pembangunan keagamaan dan sosial bagi masyarakat Kabupaten Blora.
Untuk diketahui, jemaah haji Blora yang kembali dari tanah suci tersebut terbagi tiga kloter. Masing-masing kloter 84 tiba pada Rabu, 17 JuliĀ  2024 sekira pukul 14.00 WIB. Sedangkan untuk kloter 85 dan 86 dijadwalkan tiba di Blora pada Kamis (18/7/2024) pukul 03.20 WIB dan pukul 11.30 WIB.
Kudnadi Saputro