blank
dr. Irwin Lamtota, MKed(OG), SpOG. Foto: Dok/IG Unlimited Talks

Ibu Hamil dan Penderita PCOS

Sementara itu Dr. Irwin Lamtota, dokter spesialis kandungan di RSIA Anugerah, menekankan pentingnya nutrisi yang tepat selama kehamilan. Nutrisi yang tepat sangat penting untuk kesehatan ibu dan perkembangan janin, serta menjaga mood ibu hamil.

Kekurangan zat besi dapat menyebabkan anemia yang mempengaruhi fisik dan mental, seringkali menyebabkan kelelahan dan depresi.

Dr. Arti menambahkan bahwa mengonsumsi makanan sehat tidak hanya penting saat hamil, tetapi juga sebagai momen mengajari perempuan makan dengan benar. Kurang tepat jika ibu hamil makan untuk dua porsi; ia menyarankan satu porsi makanan biasa ditambah satu ekor ikan kukus plus satu buah, atau satu sandwich isi telur plus susu.

Pembahasan kemudian beralih ke Polycystic Ovary Syndrome (PCOS), kondisi hormonal yang umum pada wanita usia reproduktif dan memiliki dampak signifikan terhadap kesehatan mental. PCOS dapat menyebabkan stres dan depresi akibat ketidakseimbangan hormon, gejala fisik seperti pertumbuhan rambut berlebihan, jerawat, kenaikan berat badan, serta tantangan dalam kesuburan.

Dr. Irwin juga menekankan pentingnya diet seimbang dan bergizi dalam manajemen PCOS. Makanan kaya serat, rendah gula, dan tinggi protein membantu mengatur kadar insulin dan hormon. Lemak omega-3, yang ditemukan dalam ikan berlemak, kacang-kacangan, dan biji-bijian, dapat membantu mengurangi peradangan dan memperbaiki suasana hati.

Menurutnya, dengan mengonsumsi makanan dengan indeks glikemik rendah, seperti biji-bijian utuh, sayuran, dan buah-buahan, dapat menjaga kadar gula darah stabil dan mengurangi risiko depresi dan kecemasan. Asupan vitamin dan mineral seperti vitamin D, B12, dan magnesium juga penting untuk mendukung kesehatan mental dan fisik.

Kedua dokter sepakat bahwa kolaborasi antara berbagai disiplin ilmu kesehatan sangat penting untuk mencapai kesehatan mental yang optimal. Dr. Arti menekankan pentingnya edukasi masyarakat tentang dampak positif perubahan pola makan terhadap mood dan kesehatan mental sebagai bagian integral dari pendekatan holistik dalam perawatan pasien.

Dr. Irwin Lamtota menyampaikan pentingnya dukungan emosional dan konsultasi rutin selama kehamilan, termasuk konsultasi dengan psikolog atau psikiater bila diperlukan. Menjaga pola makan yang sehat dan bergizi, serta mendapatkan dukungan dari tenaga kesehatan profesional, sangat penting untuk mencapai kesejahteraan mental yang optimal. Dengan demikian, masyarakat diharapkan lebih menyadari dan menerapkan pola makan yang dapat menunjang kesehatan mental mereka.

Ning S