blank
Striker Timnas Indonesia, Ramadhan Sananta bersama Justin Hubner, merayakan gol ketiga ke gawang Vietnam, dalam lanjutan babak kualifikasi Piala Dunia 2026 Grup F Zona Asia. Foto: dok/pssi

blankOleh: Amir Machmud NS

// legenda punya sejarah dan era/ yang terkadang hanya membayang/ sebagai inspirasi/ tak mudah dia tergantikan/ seperti kerinduan di langka waktu/ benar-benarkah kita kehilangan jejak/ sang pahlawan monster ganas?//
(Sajak “Sang Monster”, 2024)

LINI belakang bak “Ferrari”, lini depan seperti angkot.

Ya, netizens memang digambarkan sebagai “maha benar dengan apa pun komennya”. Dan, saya menemukan komentar di sebuah media online, soal performa tim nasional Garuda dalam leg 1 laga Pra-Piala Dunia melawan Vietnam di Stadion Gelora Bung Karno, 21 Maret lalu.

Trio bertahan Jay Idzes, Justin Hubner, dan Rizky Ridho tampil oke untuk meredam tekanan The Golden Star Warriors, terutama pada awal babak pertama. Jay dan Nathan sebagai debutan naturalisasi memperlihatkan performa berkelas. Sebaliknya, lini penyerang lagi-lagi mendapat sorotan karena tidak memperlihatkan impresivitas untuk membongkar pertahanan Vietnam. Sama seperti di Piala Asia 2023 di Qatar: tak ada kontribusi gol dari barisan penggempur.

Untungnya, Egy Maulana Vikri — yang notabene berposisi sebagai penyerang — memberi suasana lain dengan golnya pada menit ke-52. Rafael Struick dan Hokky Caraka tidak memberi ancaman serius ke gawang Filip Nguyen. Egy, sang penentu kemenangan juga hadir dari bangku cadangan. Hokky Caraka justru menjadi starter, yang menurut coach Shin Tae-yong, itu merupakan bagian dari taktiknya, termasuk memberi kesempatan kepada pemain muda potensial. Witan Sulaeman, Jacob Sayuri tampil kurang menggigit. Sedangkan Muhammad Ramadhan Sananta dan Dimas Drajat tidak mendapat menit bermain.

Pada leg kedua di Hanoi, tiga gol dicetak oleh Jay Idzes, Ragnar Oratmangoen, dan Ramadhan Sananta. Artinya, keprihatinan tentang kebuntuan gol dari para penyerang untuk sementara bisa terjawab lewat aksi individu Ragnar dan eksekusi mematikan Sananta.

Di luar fakta itu, realitasnya, dalam beberapa bulan terakhir ini kelangkaan sosok penyerang yang disegani lawan menjadi diskursus viral tentang skematika ideal tim nasional Indonesia. Apalagi ketika timnas disemarakkan oleh kehadiran para pemain keturunan, yang sejak akhir bulan ini menjadi materi mayoritas.

Shin Tae-yong jelas termanjakan dari sisi kemewahan stok pemain, walaupun ada kerisauan tentang realitas striker berkelas “monster”. Fakta tiadanya mesin gol produktif merupakan kenyataan lain. Di samping menjadi titik kurang dari racikan STY, dari sisi substansi kualitas kompetisi, tentu menggelisahkan.

Mengapa dulu sepak bola kita memiliki para penyerang berkelas “abang jago”, yang lahir sebagai produk kompetisi, baik di era amatir Divisi Utama Perserikatan PSSI, masa-masa semi-profesional Galatama, era Ligina, lalu melembaga ke Liga 1, 2, dan 3?

Mengapa dulu kita bisa menghadirkan legenda-legenda yang bahkan moncer hingga ke percaturan mancanegara? Dari Andi Ramang, Soetjipto Soentoro, Risdianto, Ricky Yacobi, Bambang Pamungkas, Kurniawan Dwi Yulianto, hingga era Bagus Kahfi dan Egy Maulana Vikri?

Para striker kita pernah mengukir kiprah impresif sebagai mesin gol yang sangat diperhitungkan di Piala AFF, namun sejak 2012, 2014, 2016, 2018, 2020 (2021), dan 2022, yang mendominasi adalah pemain Thailand dan Vietnam, yang kini tercatat sebagai dua tim terkuat Asia Tenggara. Dulu nama-nama Gendut Dony, Bambang Pamungkas, Ilham Jayakesuma, dan Budi Sudarsono mampu menggetarkan lawan, bahkan masuk dalam sejarah top scorer.

Hadi Ismanto
Nah, ingatkah Anda pada nama Wiel Coerver?

Pelatih legendaris asal Belanda itu lekat dengan sejarah tim nasional yang “nyaris lolos” ke Olimpiade Montreal 1977. Hanya karena kalah adu penalti melawan Korea Utara dalam final menegangkan di Senayan pada 1976, Iswadi Idris dkk gagal mewujudkan mimpi.

Ingat pulakah Anda kepada Hadi Ismanto?

Penyerang asal Persebaya Surabaya itu merupakan salah satu pemain kepercayaan Wiel Coerver. Suatu ketika, pelatih yang pernah mengarsiteki Feyenoord itu menyebut Hadi sebagai pemain Indonesia yang berkapasitas layak bermain di liga Eropa.

Striker andalan Coerver memang bukan hanya Hadi Ismanto. Dia juga memercayai Risdianto, tombak licin yang merupakan penyerang terbaik Indonesia pada masanya. Ketika untuk kali kedua menangani timnas pada 1979, Coerver memercayakan tugas penyerang kepada Joko Malis Mustafa.

Ris, Hadi, dan Joko adalah realitas talenta dalam rangkaian sejarah timnas Indonesia. Sebelum itu, yang sangat populer adalah Ramang, striker andalan coach Tony Poganik. Pemain berjejuluk “Kurcaci Monster” itu ikut menahan Uni Soviet 0-0 di Olimpiade Melbourne 1956. Sebelumnya dia ikut menahan imbang 2-2 Jerman Timur dalam sebuah laga persahabatan. Dalam durasi karier (1947-1960, dan 1962-1968), ia pernah membukukan 19 gol hanya dari lima laga.

Kehebatan Ramang menitis ke Soetjipto Suntoro, yang disebut-sebut sebagai “Macan Asia” pada era 1960-an hingga awal 1970-an. Gareng, panggilan akrabnya, menjadi andalan tim Garuda ketika menjuarai turnamen Piala Aga Khan 1966 di Bangladesh, dan Piala Raja di Thailand 1978. Pada usia 16 tahun, dia mencetak 19 gol dalam Piala Asia Yunior 1959.

Pasca-Soetjipto, timnas mengandalkan Risdianto, lalu Hadi Ismanto, Joko Malis, Bambang Nurdiansyah, Sain Irmis, Wahyu Tanoto, Adolof Kabo, Ricky Yacobi, dan Singgih Pitono, sebelum muncul talenta muda Bambang Pamungkas, Purwanto, Ilham Jayakusuma, Gendut Dony, Budi “Ular Python” Sudarsono, Widodo Cahyono Putro, Rochy Puttiray, Kurniawan Dwi Yulianto, Syamsir Alam, Irfan Bachdim, Cristian Gonzales, Boaz Solossa, Titus Bonai, Ilham Udin Armaiyn, Bagus Kahfi, Egy Maulana Vikri; lalu para striker coach Shin seperti Dimas Drajat, Ramadhan Sananta, dan Dedik Sulistyawan. Yang paling muda sekarang adalah angkatan Arkhan Kaka dan Hokky Caraka.

Mereka memiliki keistimewaan masing-masing, dan sempat mendapat publikasi luas di media sebagai “wonderkid” Indonesia, namun tak sampai membuat gentar lawan seperti Ramang, Soetjipto, Bambang, dan Kurniawan.

Striker Asing
Kompetisi liga kita memiliki sejumlah potensi penyerang, namun kenyataannya memang tak banyak produk lokal yang unggul. Liga 1 musim 2023-2024 mencatat 25 hingga 30 penyerang, akan tetapi hanya sedikit dari jumlah tersebut yang rutin bermain sebagai starter. Bahkan beberapa striker kini banyak yang dioperasikan tidak dalam posisi aslinya.

Keberadaan striker asing-kah yang menjadi penyebab keterhambatan talenta-talenta muda kita untuk berkembang? Padahal rata-rata ke-18 klub liga punya enyerang asing. Pelatih, karena tuntutan hasil, lebih memercayai striker asing, sehingga produk lokal hanya mendapat menit bermain yang terbatas.

Kondisi bersaing dan keminiman menit bermain merupakan kenyataan yang dihadapi para penyerang kita. Pada sisi lain, banyak “wonderkid” yang tak bisa berkembang sesuai dengan performa talentanya saat masih bermain di kelompok umur.

Ketidakberkembangan karena faktor mental, ketidaksiapan publisitas sebagai pesohor, juga kurangnya atensi klub untuk memberi ruang cukup penyaluran bakat,

Dilematika timnas terhadap pemain untuk posisi tertentu yang dimulai dari keminiman produk kompetisi liga, selalu menjadi “lagu lama”. Tentu sulit berharap para pelatih — terutama pelatih asing — yang mau berpikir idealistis membantu pengembangan talenta-talenta lokal. Di hadapan tuntutan menang, mindset pragmatisnya adalah menurunkan semaksimal mungkin materi pemain yang dia miliki.

Maka sebagian jalan keluar dari persoalan “krisis monster” ini antara lain bergantung pada pemain sendiri. Bagaimana mereka meningkatkan etos berlatih, tidak minder bersaing dengan para pemain manca, dan bekerja keras secara profesional.

Begitulah cara terbaik untuk menaklukkan perhatian pelatih. Ciptakan kondisi, “Kesan pertama begitu menggoda, selanjutnya terserah Anda…”

Tunggulah kabar baik dari penampilan timnas. Apakah representasi “monster macan” itu akan melekat pada Ragnar Oratmangoen, Rafael Struick, Ramadhan Sananta, Egy Maulana Vikri, atau Dimas Drajat, bahkan Hokky Caraka…

Amir Machmud NS, wartawan suarabaru.id dan Ketua PWI Provinsi Jawa Tengah