blank
Salah satu minuman pelancara haid (jahe). Foto: Dok/Alodokter

Tak hanya memperlancar haid, jahe juga bermanfaat untuk meringankan gejala premenstrual syndrome (PMS), meredakan nyeri haid, serta mengurangi darah mens yang lebih banyak dari biasanya.

2. Kayu manis
Penelitian menunjukkan bahwa kayu manis dapat membantu memperbaiki siklus menstruasi agar lebih teratur, sehingga berpotensi untuk dijadikan sebagai ramuan pelancar haid.

Untuk membuat minuman pelancar haid dari kayu manis, kamu hanya perlu menyeduhnya dengan air hangat. Kayu manis sebagai minuman pelancar haid juga bisa ditambahkan ke dalam teh herbal lainnya.

Kayu manis tak hanya membantu memperlancar siklus haid, tetapi juga mampu mengurangi nyeri haid dan menjadi salah satu pilihan pengobatan alami untuk PCOS.

3. Cuka sari apel
Sebuah penelitian menunjukkan bahwa konsumsi cuka sari apel setiap hari dapat memperlancar siklus haid penderita PCOS. Jadi, jika kamu mengalami mens yang tidak teratur karena menderita PCOS, konsumsilah cuka sari apel sebagai minuman pelancar haid.

Cara mendapatkan manfaat ini adalah dengan meminum cuka sari apel secara langsung. Kamu juga dapat mengencerkan cuka sari apel dengan air hangat dan menambahkan 1 sendok makan madu.

4. Nanas
Nanas menjadi salah satu buah yang dikenal berkhasiat dalam mengatasi keluhan menstruasi, salah satunya melancarkan siklus haid. Manfaat buah tropis ini diperoleh dari kandungan bromelain yang memperlancar proses peluruhan dinding rahim selama proses menstruasi. Selain itu, nanas juga memiliki sifat antiradang dan pereda nyeri yang dapat mengatasi keluhan nyeri haid.