SALATIGA (SUARABARU.ID) – Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) melalui Program Studi (Prodi) Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) bersama Komando Resor Militer (Korem) 073/Makutarama, menggelar kegiatan Outbound Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Bela Negara, belum lama ini.
Kegiatan yang dilaksanakan di Lapangan Gunung Sari Sidorejo Kidul Salatiga ini diikuti sebanyak 45 mahasiswa Prodi PPKn terdiri dari mahasiswa angkatan tahun 2021 hingga angkatan tahun 2023.
Beberapa aktivitas yang dilakukan dalam outbound bela negara yaitu rappelling pada ketinggian 9 meter, melakukan permainan jaring pendarat dengan ketinggian 4 meter, meniti satu tali dengan jarak 8 meter, dan melakukan ascending menggunakan satu tali sejauh 10 meter.
Dengan penuh semangat peserta mengikuti seluruh rangkaian permainan. Sebelum memulai aktivitas outbound bela negara, masing-masing peserta diperlengkapi dengan perlengkapan keselamatan diantaranya harness, karabiner, dan helm keamanan panjat tebing. Secara bergilir peserta melakukan permainan demi permainan, mereka terlihat memberikan semangat satu sama lain.
Puluhan peserta tersebut diantaranya mahasiswa angkatan tahun 2021, Selfi Ariyanti Baitanu. Ia mengaku senang dan bersyukur karena bisa menjadi bagian dalam program MBKM Bela Negara.
“Saya bersyukur dengan adanya kegiatan outbound MBKM Bela Negara ini melatih kami sebagai calon pendidik untuk lebih berani. Rappelling adalah salah satu permainan yang mengasah keberanian, saya telah mencobanya sebanyak tiga kali,” ungkap mahasiswa asal Nusa Tenggara Timur ini.