blank
Para pemilih yang sudah mulai hadir di TPS 31 Kelurahan Candi, Kecamatan Candisari, Kota Semarang, yang berada di Jalan Talang, RT 02 RW 11, depan Masjid Muharam, Rabu (14/02/2024). Foto : Absa

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Walaupun diguyur hujan cukup deras sejak pagi hari, Petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di Kota Semarang tetap semangat menjalankan tugasnya sejak sebelum pukul 07.00 WIB, Rabu (14/02/2024).

Seperti di Tempat Pemungutan Suara (TPS 31) Kelurahan Candi, Kecamatan Candisari, Kota Semarang, yang berada di Jalan Talang, RT 02 RW 11, depan Masjid Muharam, sudah mempersiapkan, menata TPS kemudian mengisi dan menandatangani surat suara untuk dibagikan bagi para Pemilih yang akan hadir memberikan hak suaranya sejak sebelum pukul 07.00 WIB.

“Ya mas. Inikan memang tugas kita. Walau hujan tetap harus kita jalankan untuk menyukseskan penyelenggaraan Pemilu 2024 ini agar lancar dan sukses,” kata Dody Krisyawan, Ketua KPPS 31 singkat.

Begitu pula dengan TPS 17, yang berada di Kampung Kagok RT 02 RW 05 Kelurahan Wonotingal, Kecamatan Candisari, Kota Semarang yang juga menyiapkan TPS di tengah hujan yang mengguyur.

blank
Teguh, Ketua RW 05 Kelurahan Wonotingal, Kecamatan Candisari, Kota Semarang, memantau pelaksanaan pemilihan di TPS 17, yang berada di Kampung Kagok RT 02 RW 05 Kelurahan Wonotingal, Kecamatan Candisari, Kota Semarang, Rabu (14/02/2024). Foto : Absa

Begitu juga dengan para Pemilih, yang rumahnya berada di sekitar TPS, yang sudah sejak pagi juga antri untuk mencoblos, memberikan hak suaranya.

“Para warga antusias memberikan hak suaranya. Pagi-pagi tadi sudah antri mau mencoblos, walau masih hujan. Setelah apel pagi tadi, warga sudah banyak yang antri,” ujar Teguh, Ketua RW 05 Kelurahan Wonotingal, Kecamatan Candisari, Kota Semarang.

Sebagai informasi, jumlah suara di TPS 17 Kelurahan Wonotingal berjumlah 267, sedangkan surat suara suaranya jumlahnya ada 273 surat suara dan Daftar Pemilih Tambahan (DPTb) jumlahnya ada 19 orang, yqng sebagian besar ada 15 orang pekerja, berasal dari Hotel Padma Semarang.

Absa