Tim Penilai dan pengurus Bank Sampah Anugerah Kelet

JEPARA (SUARABARU.ID) – Dinas Lingkungan Hidup ( DLH) Kabupaten Jepara memberikan penilaian lomba bank sampah unit se-Kabupaten Jepara bersama Bank sampah Induk Jepara ( BSIJ) Berseri. Salah satunya adalah di bank sampah Anugrah Kelet RT 23 B RW 04 Kecamatan Keling Kabupaten Jepara

Hadir dalam penilaian di bank sampah Anugrah Bambang Supriyanto penggerak swadaya masyarakat ahli muda pada Dinas Sosial Pemberdayaan Masyarakat Desa di Kabupaten Jepara, Hadi Wibowo Fungsional ahli muda pembimbing kesehatan kerja pada Dinas Kesehatan Kabupaten ( DKK) Jepara, Sekretaris Pokja 3 Tim penggerak PKK Kabupaten Jepara Lina Hendraswati, Perwakilan DLH Jepara Narryras Trisnawati Teknik penyehatan lingkungan dan 2 orang Ahli staf Ninik Kustini beserta Radit Sunu Rangin Juga Sekretaris Bank Sampah Induk Jepara Muh Syihabudin .

Dalam kunjungan ini tim penilaian lomba bank sampah dan verifikasi lapangan Narryras Trisnawati membuka forum silaturahmi dengan memoderatori tim dari DKK dan Dinsos untuk memperlancar acara dan kunjungan penilaian lomba bank sampah tahun 2024 saat ini.

Tim penilai saat lakukan verisikasi

Hadi Wibowo memberikan salam dan terima kasih kepada tuan rumah sekaligus ketua/ Direktur Bank Sampah Anugrah Desa Kelet Kusnitah. Berbagai hal dan kendala ditanyakan kepada Kusnitah terkait lolosnya penilaian adminitrasi sebelumnya. Yaitu terkait pertama SK Bank Sampah, Struktur Bank Sampah , Tujuan dan Program Bank Sampah, Foto kegiatan dalam pengelolaan sampah, propil Bank sampah dan serlok alamat bank sampah.

” Tetap semangat kerja tim di wilayah bank sampah Anugrah supaya kegiatan pengelolaan sampah di Desa Kelet ini tetap bisa beraktifitas aktif dibidang edukasi, sosialisasi dan kolaborasi pemanfaatan dan pengurangan sampah plastik” terang Hadi Wibowo.
Begitu juga dengan daur ulang sampah organik dan an organiknya yang sudah ada perlu dikembangkan tingkat produksi dan marketingnya lewat media sosial yang semakin banyak bersaing”tambahnya”.

Sementara Bambang Supriyanto menyampaikan “dengan catatan meskipun agak vakum dalam beberapa periode karena berawal dari covid -19 ditahun 2019 maka benar adanya dan terbukti masih ada tabungan dibuku laporan bank sampah Anugrah Kelet,” ujarnya sambil membuka buku administrasi.

Besar harapan ketua bank sampah Anugrah Kelet Kusnitah kedepan warga masyarakat sekitar khususnya lingkungan RT 23 dan umumnya di RW 04 Ini bisa bergerak dan tersentuh hatinya untuk memilah sampah skala rumah tangga dan bisa memanfaatkan sampah organik sisa dapur tanpa membuang ke TPA dan bisa bekerja sama stor/ sedekah sampah dibank sampah Anugrah Kelet dengan ikhlas.

Dengan adanya keikhlasan akan berdampak kepada bersih lingkungan, kesehatan dan juga kenyamanan di lingkungan.
Sebagai penutup dalam kunjungan penilaian lomba bank sampah, Hadi Wibowo minta maaf dan berterima kasih beserta tim yang sudah disambut dengan sekumpulan anggota dan pengurus Bank Sampah Anugrah Kelet dengan kompak, dari Koordinator bank sampah Mohtadi, wakil ketua Suwarti, Sekretaris Zumiati, bendahara Endang setyowati, komposter Hartatik.

Hadepe – Kusnitah