blank
Bruno Fernandes/dok

 

(SUARABARU.ID) – Erik ten Hag, manajer Manchester United (MU), hanya bisa geleng-geleng kepala ketika The Red Devils dipukul Bournemouth 0-3 pada pekan ke-16 Liga Primer Inggris 2023-2024 di Old Trafford, Sabtu (9/12/2023).

Itu merupakan kekalahan ketujuh Setan Merah di Premier League musim ini.

Kekalahan MU juga dibumbui dengan kartu kuning untuk sang kapten, Bruno Fernandes.

Bagi Fernandes, itu adalah kartu kuning kelimanya pada musim ini sehingga harus absen pada pekan ke-17.

Padahal, dalam match week 17, The Red Devils akan menghadapi tuan rumah Liverpool, 17 Desember mendatang.

Malang benar nasib Setan Merah karena bakal bertemu lawan yang sangat kuat tanpa kehadiran Fernandes di lapangan.

Sejauh ini gelandang asal Portugal itu adalah pemain MU yang paling banyak terlibat dalam proses terjadinya gol.

Bruno sudah mengemas lima gol dan lima asis.
Klub sekota Manchester City ini kali terakhir mengalahkan Liverpool saat menang 1-0 di Anfield pada Januari 2016.

Sementara kunjungan terakhir The Red Devils ke markas The Reds di Anfield berkesudahan dengan kekalahan memalukan 0-7 pada Maret 2023.
Saat ini Setan Merah baru mengumpulkan 27 poin dari 16 pertandingan.

Erik ten Hag mengakui timnya tampil buruk ketika dihabisi Bournemouth.
’’Ini sangat meresahkan dan mengecewakan. Cara kami mengawali laga benar-benar tak bisa diterima,’’ ujar Ten Hag seperti dilansir dari Manchester Evening News.

Striker baru MU, Rasmus Hojlund, lagi-lagi belum bisa mencetak gol di Premiership.

mm