Bupati Indrata Nur Bayu Aji (deret depan kedua dari kanan) saat melaunching Congot Ndaki sebagai destinasi wisata bahari yang baru di Kabupaten Pacitan.(Dok.Prokopim Pacitan)

PACITAN (SUARABARU.ID) – Pantai Congot Ndaki yang terletak di Desa Sumberejo, Kecamatan Sudimoro, menjadi destinasi wisata bahari yang baru di pesisir laut selatan Kabupaten Pacitan, Jatim.

Bagian Prokopim Pemkab Pacitan, mengabarkan, destinasi (tempat tujuan) wisata bahari yang baru tersebut, Senin (27/11), di-launching Bupati Pacitan Indrata Nur Bayu Aji. Wisata bahari Congot Ndaki memiliki tiga kelebihan. Pertama, pengunjung dapat menikmati laut lepas di pantai yang indah, dengan pemilikan potensi bibir pantai yang mempesona, dan tegakan batu karang pantai yang bervariasi.

Kedua, pada bagian tebing curam menyajikan lokasi spot rock fishing yang ideal dan menantang, serta menjadi surganya kaum pemancing. Ketiga, wisatawan dapat memandang Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Pacitan, yang letaknya bersebelahan.

Wisata Pantai Congot Ndaki, menyajikan pemandangan landcape (memanjang atau horisontal) keindahan pantai laut selatan yang indah mempesona. Dengan debur ombak yang tiada henti menghantam karang pantai. Ini menjadi alternatif destinasi wisata bahari yang baru, utamanya bagi para wisatawan yang melancong ke Pacitan, Jatim.

Peresmian objek wisata baru Congot Ndaki oleh Bupati Pacitan Indrata Nur Bayuaji, diharapkan dapat menjadi pemicu bagi pengembangan objek wisata pantai di wilayah timur Pacitan. Mas Aji (panggilan akrab Bupati Pacitan), berharap, destinasi baru tersebut berkembang sehingga memberi dampak ekonomi bagi masyarakat.

Pantai Indah

”Pantai ini sangat strategis untuk dikembangkan, ini adalah ikhtiar yang dibarengi doa dan cita-cita kita bersama, semoga diijabah oleh Tuhan,” kata Bupati saat me-launching objek wisata baru Congot Ndaki.

Sebagian wilayah Kecamatan Sudimoro, Pacitan, merupakan pesisir samudera Indonesia. Wilayah kecamatan yang berbatasan dengan Kabupaten Trenggalek tersebut, banyak memiliki pantai-pantai yang indah.

Namun, berbeda dengan kawasan Pacitan barat yang objek wisatanya sudah berkembang. Kawasan Pacitan timur, termasuk Kecamatan Sudimoro, sebagian besar pantainya belum banyak mendapatkan sentuhan pengembangannya.

Dengan di-launching-nya wisata bahari baru Pantai Congot Ndaki, diharapkan akan menjadi titik awal pengembangan wisata di kawasan Pacitan Timur. Yang potensi pesisir pantai dan lautnya, menawarkan pesona keindahan yang alami.
Bambang Pur