BANJAR (SUARABARU.ID)– Kedatangan Ganjar Pranowo di Pondok Pesantren Miftahul Huda Al Azhar, Kota Banjar, Jawa Barat, Minggu (8/10/2023) malam, disambut meriah para santri penghuni ponpes itu.
Ribuan santri yang menyambut itu, berusaha mendekati Ganjar untuk sekadar bersalaman. Mereka menerobos barisan Banser, demi bisa bersalaman dan mencium tangan Ganjar.
Teriakan-teriakan para santri memanggil nama Ganjar langsung menggema. Beberapa santri juga membawa spanduk bertuliskan kalimat yang unik dan menarik.
BACA JUGA: Kemajuan Pesantren Ada di Tangan Pemimpin Masa Depan Indonesia Ini
Seperti ‘Ora Ganjar Ora Oke’, ‘Jokowi di Hati, Ganjar Dinanti’, ‘Ikan Hiu Ikan Air Tawar, We Love You Pak Ganjar’, ‘Jalan-Jalan ke Kota Banjar, Selamat Datang Pak Ganjar’ dan tulisan lainnya.
Ada juga kalimat yang menuliskan kalimat lucu. Antara lain, ‘Aku tanpa Pak Ganjar bagai nasi kucing hilang karetnya. Ambyar!!’
”Seneng banget dan bahagia banget bisa bertemu Pak Ganjar. Sayang Mas Alam nggak ikut, pengen salaman sama Mas Alam juga sebenarnya,” kata seorang santri bernama Mariam.
BACA JUGA: Ganjar Redakan Tangisan Layla dan Onit Akibat Ditutupnya TikTok Shop
Para santri juga mendoakan Ganjar selalu sehat, panjang umur dan sukses selalu. Mereka berharap, Ganjar bisa memimpin Indonesia agar semakin maju.
Dalam kunjungan itu, Ganjar disambut sejumlah ulama dan masyayikh se-Kota Banjar. Dipimpin ulama sepuh Ponpes Miftahul Huda Al Azhar, KH Munawir Abdulrachim, Ganjar berdiskusi banyak hal, bersama para ulama dan masyayikh itu.
Riyan