blank
Seorang pemateri memberikan pelatihan penyusunan skripsi yang diadakan Sukarelawan Ganjar Milenial Center di Desa Kasugihan, Kecamatan Kasugihan, Kabupaten Cilacap. Foto: Dok/GMC

CILACAP (SUARABARU.ID) – Para mahasiswa mengapresiasi pelatihan penyusunan skripsi yang diadakan sukarelawan Ganjar Milenial Center (GMC) di Desa Kasugihan, Kecamatan Kasugihan, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, Minggu (8/10/2023).

Salah satu peserta, Dini (24) mengaku, kegiatan ini cukup bermanfaat bagi dirinya yang sudah menginjak semester akhir.

“Kegiatan ini cukup bagus bagi kami para mahasiswa semester akhir yang perlu bimbingan penulisan, yang sering banyak koreksi perihal sistem dan tata cara penulisan, ” kata Dini.

Dini mengucapkan terima kasih kepada loyalis Ganjar Pranowo yang sudah membuat pelatihan secara simple, tetapi bisa membantu para mahasiswa.

“Pelatihan ini sangat membantu kami yang sedang mengerjakan tugas akhir, juga dibagikan soft file yang berisi tata cara penyusunan skripsi,” ujarnya.

Sementara itu Koodinator Wilayah GMC Jateng, Aris Lukmana Putra mengatakan, pelatihan ini dilaksanakan untuk mendukung mahasiswa semester akhir, agar bisa menyusun tugas akhir mereka dengan baik.

“Pelatihan menyusun skripsi ini untuk membantu mahasiswa agar bisa mengerjakan skripsi dengan mudah,” ungkap Aris.

Ia menyebut, banyak para mahasiswa harus begadang berhari-hari hanya untuk menyelesaikan satu bab proposal saja.

“Belum lagi jika harus bolak-balik revisi atas saran dosen pembimbing. Oleh karena itu, dalam pelatihan peserta dibekali sejumlah trik.

Di sela kegiatan tersebut, Aris juga memperkenalkan sosok Ganjar Pranowo kepada para peserta yang hadir.

“Kami juga memperkenalkan sekaligus mendorong agar para peserta pelatihan mendukung Ganjar Pranowo dalam pemilihan Presiden 2024,” kata Aris.

Ning S