SEMARANG (SUARABARU.ID)- Pelatih PSIS (Semarang), Gilbert Agius, menyatakan rasa bangga atas perjuangan anak-anak asuhnya, kala mengalahkan Bali United FC dengan skor 2-1, pada laga lanjutan BRI Liga 1 pekan ke-11, di Stadion Jatidiri, Semarang, Sabtu (2/9/2023) malam.
Dua gol kemenangan tim berjuluk Mahesa Jenar itu, dihasilkan akibat bunuh diri Mohammed Rashid menit 25, dan satu gol dari penyerang sayap PSIS Gali Freitas (50). Sedangkan gol balasan tim asuhan Stefanno Cugurra itu, dicetak Jefferson menit 69, melalui sundulan kepala memanfaatkan sepak pojok.
Gilbert menyebut, gol pertama yang terjadi ke gawang Bali United, mampu memompa semangat bertanding para pemainnya. Secara sporadis mereka terus berusaha menembus lini pertahanan lawan.
BACA JUGA: Tindak Pelanggar Knalpot Brong, Polisi Blora Gunakan Cara Senyum Salam dan Sapa
”Kami mencoba untuk terus menekan lini pertahanan lawan, guna menambah keunggulan. Kekompakkan anak-anak dalam mengorganisasi permainan, mampu memnciptakan sejumlah peluang,” kata Gilbert, saat sesi konferensi pers usai laga.
Dan puncaknya pada menit 50, lanjut dia, Gali Freitas mampu menyelesaikan peluang yang dia dapat. Melalui aksi individunya, sepakan kaki kanan pemain asal Timor Leste dari sudut sempit di sisi kiri gawang lawan itu, menembus dua pemain belakang sekaligus kiper Bali United.
Selebrasi gol khas striker Timnas Portugal, Ronaldo, menjadi momen yang dirayakan bersama 6.649 penonton dan rekan setimnya, di bangku cadangan plus sang pelatih.
BACA JUGA: Bola Voli Sinergitas Antarlembaga, Warga Binaan Rutan Rembang vs Perhutani Mantingan Skor 3:1
Namun sayang, lini pertahanan sedikit lengah, setelah sepak pojok yang dilambungkan di depan gawang yang dijaga Muhammad Rizky Darmawan, gagal menahan sundulan kepala Jefferson,
”PSIS memang tampil bagus, kami kesulitan menembus pertahanan lawan. Babak pertama kami bermain baik, sampai terciptanya dua gol dari PSIS. Ini yang membuat kami harus bersusah payah mengejar ketinggalan,” kata Teco panggilan akrab pelatih Bali United ini.
Dengan hasil tiga poin ini, di klasemen sementara PSIS ada di posisi keempat dengan 18 poin dari 11 laga yang telah dimainkan. Sedangkan Bali United ada di urutan keenam dengan 17 poin dengan jumlah laga yang sama.
Riyan