blank
Ganjar saat mengecek kesiapan area yang bakal segera direvitalisasi untuk beragam kegiatan modern. Foto: hms

SEMARANG (SUARABARU.ID)– Kawasan Pusat Rekreasi dan Promosi Pembangunan (PRPP) Jawa Tengah, mulai direvitalisasi Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo. Tahap pertama revitalisasi dimulai dengan pencanangan pembangunan Community Recreation and Sports Hub, Jumat (25/8/2023).

Dikatakannya, upaya penyelesaian persoalan kawasan PRPP Jateng memakan waktu cukup lama. Meski tak banyak mendapat dukungan, selaku kepala daerah dia tetap berjuang, dan akhirnya berhasil mengembalikan aset PRPP ke Pemprov Jateng.

”Perjuangannya sangat panjang. Jadi setelah kita berjuang cukup lama untuk bisa mengembalikan aset kita melalui putusan pengadilan, proses sudah inkrah, sekarang kita akan memanfaatkan area itu,” katanya.

BACA JUGA: Mesin Partai Mulai Bergerak Menangkan PDIP dan Ganjar Pranowo

Rencananya, kawasan PRPP akan dirombak besar-besaran. Ganjar telah menyiapkan konsep yang ramah lingkungan, futuristik, dan modern, untuk kawasan PRPP yang baru nanti. Kawasan itu juga akan disiapkan sebagai pusat pameran yang menunjang Meeting, Insentif, Conference and Exhibition (MICE).

”Sekarang kita siapkan satu convention hall, kemudian teknologi informasi yang di-install di situ, lalu beberapa yang terkait dengan fasilitas-fasilitas sport, kemudian tempat pameran yang semuanya mengarah pada masa depan,” ungkap dia.

Guna menunjang konsep itu, seluruh area PRPP Jateng nantinya akan menggunakan teknologi dan transportasi yang ramah lingkungan. Yaitu berbasis baterai, agar tidak mencemari lingkungan.

BACA JUGA: Ribuan Kader PDI Perjuangan Jateng Padati Stadion Jatidiri, Menunggu Kehadiran Ganjar Pranowo

blank
Ganjar mendengarkan penjelasan terkait dengan pengembangan kawasan PRPP. Foto: hms

”Kami harapkan di area itu juga teknologinya dipakai. Untuk teknologi transportasinya semua berbasis baterai, yang tidak mencemari,” ujar Ganjar lagi.

Sementara terkait pembangunan tahap pertama, dimulai dari pembangunan Community Recreation and Sports Hub. Areal itu berada di bekas sirkuit PRPP Jateng. Di dalam Community Recreation and Sports Hub itu, tersedia venue untuk driving range, mini soccer, e-sport, dan kuliner UMKM.

”Sekarang kami mulai dulu dari beberapa spot yang bisa dipakai, dalam waktu pendek. Hal ini agar masyarakat bisa segera mengakses. Sambil berjalan, nanti pada konsep besar secara total kita selesaikan,” janjinya.

Riyan