blank

JEPARA (SUARABARU.ID) – MGMP (Musyawarah Guru Mata Pelajaran) Matematika SMP Kabupaten Jepara bekerjasama dengan Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga Kabupaten Jepara belumlama ini telah mengadakan kegiatan Desiminasi Asesmen Nasional yang dihadiri oleh 100 guru perwakilan masing-masing guru matematika SMP se Kabupaten Jepara.

Kegiatan tersebut bertempat di SMP N 2 Jepara, dengan empat narasumber yaitu Joko Purwono, S. Pd., Shin’an Musfiqi, M. Pd., Budi Eko Setiyono R., M. Pd., dan Wakhid Budianto, S.Si.

blank

Keempat narasumber tersebut memaparkan terkait Asesmen Nasional secara lengkap dari Kebijakan Asesmen Nasional, Pemanfaatan hasil AN untuk PDB (Perencanaan Berbasis Data), ADIKSIMBA (Apa, Dimana, Kapan, Siapa, Mengapa, dan Bagaimana) dan SSD (Soal Sering Ditanya) Asesmen Nasional, Strategi Menghadapi AN, dan Survey Karakter dan Survey Lingkungan Belajar.

Adapun tujuan utama dari kegiatan desiminasi ini yaitu agar guru matematika pada khususnya dapat memahami konsep terkait kegiatan Asesmen Nasional dengan tepat tanpa adanya miskonsepsi. Bukan hanya drill soal ataupun menjawab AN dengan asal-asalan, yang nantinya hasil yang dicapai bukan hasil sesungguhnya.

blank

Asesmen Nasional(AN) sebagai program evaluasi yang diselenggarakan oleh Kemdikbud guna meningkatkan mutu pendidikan dengan memotret input, proses dan output pembelajaran di seluruh satuan pendidikan. AN dijalankan dengan berpedoman pada tiga instrumen yaitu Asesmen Kompetensi Minimum (AKM Literasi, Numerasi), Survey Karakter dan Survey Lingkungan Belajar.

Hasil dari Asesmen Nasional yang ditampilkan pada Raport Pendidikan bukanlah sebagai bahan untuk mencari mana yang lebih baik, mana yang benar, mana yang salah, dan bukan untuk membanding-bandingkan mana yang lebih baik disetiap satuan pendidikan. Namun sesungguhnya Raport Pendidikan sebagai hasil Asesmen Nasional diberikan kepada setiap satuan pendidikan untuk dapat dipergunakan sebagai bahan refleksi dan perbaikan untuk kedepannya, agar terjadi peningkatan dari sebelumnya, dan menjaga apabila hasil sudah baik.

blank

Kegiatan Desiminasi ini memberikan semangat baru bagi guru matematika dalam menyambut Asesmen Nasional dengan Merdeka, artinya setiap guru memiliki komitmen terhadap tugas utamanya dalam meningkatkan kompetensi dan keterampilan peserta didiknya, mandiri terhadap cara dalam mendidik dan membersamai peserta didiknya, dan selalu refleksi atas apa yang telah dicapainya.

Hadepe – Choifah M.Pd