blank
PENGHARGAAN - Anton Sugianto menerima penghargaan dari Kasat Lantas Polres Pekalongan Kota AKP Koyim Maturrohman, S.Ds, MH. (foto: dinkominfo)

KOTA PEKALONGAN (SUARABARU.ID) – Anton Sugianto, pria yang kesehariannya bekerja sebagai Satpam SMP Negeri 13 Kota Pekalongan itu kaget dan tidak menyangka jika tugasnya mendapat apresiasi dari Kasat Lantas Polres Pekalongan Kota AKP Koyim Maturrohman, S.Ds, MH.

Pemberian apresiasi ini di tandai dengan pemberian piagam penghargaan dari Kasat Lantas kepada Anton Sugianto di halaman Mako Satlantas Polres Pekalongan Kota, Selasa (25/7).

Kapolres Pekalongan Kota AKBP Albertus Recky Robertho, SIK, MH, MSi melalui Kasat Lantas AKP Koyim Maturrohman mengatakan bahwa Satlantas Polres Pekalongan Kota memberikan penghargaan kepada Anton Sugianto bukan tanpa sebab. Sejauh ini tugas sehari-hari Anton Sugianto sangat berdedikasi dan sinergitasnya dalam membantu tugas polisi lalu lintas yaitu menyeberangkan para pelajar, sehingga mewujudkan Kamseltibcarlantas di Wilayah kerjanya.

“Jadi bukan tanpa sebab saya memberikan apresiasi berupa piagam penghargaan ini, saya udah lama melihat Pak Anton ini sangat bersungguh-sungguh dalam melaksanakan tugasnya, di bawah terik matahari Pak Anton ini tanpa lelah menyebrangkan siswa siswi yang hendak berangkat ataupun pulang sekolah,” ungkapnya.

AKP Koyim menambahkan, ke depan satpam sekolah yang ada di Kota Pekalongan akan di lakukan pembinaan dalam rangka membantu tugas pokok Polisi Lalulintas di wilayah sekolah.

Sementara itu Anton Sugianto merasa bersyukur mendapat perhatian lebih dari Satlantas Polres Pekalongan Kota, dirinya mengaku hanya menjalankan tugas sebagaimana mestinya harus dilakukan yaitu membantu menyebrangkan para siswa ketika berangkat dan pulang.

“Saya itu hanya menjalankan tugas dengan ikhlas apa yang sudah menjadi tugas dan tanggung jawab saya di sekolah. Saya berterimakasih kepada Pak Kasat Lantas dan jajarannya semoga mendapat balasan yang lebih dari Allah,” pungkas Anton.

Nur Muktiadi