REMBANG (SUARABARU.ID) — Perhutani Mantingan memberikan bantuan dana sarana dan prasarana Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) non-Produk Usaha Mikro Kecil (PUMK) sebesar Rp 13.600.000 kepada Taman Pendidikan Al Qur’an (TPA) Miftahul Huda desa Pondokrejo Kecamatan Bulu Kabupaten Rembang, Jawa Tengah.
Kegiatan penyerahan dilakukan di TPA Miftahul Huda Desa PONDOKREJO, Jumat, 9 Juni 2023.
Hadir dalam penyerahan bantuan Administrator KPH Mantingan Ir. Marsaid, Asper BKPH Sudo Irwan Istiyanto, Ndaru KSS HKKP, ketua LMDH Wana Lestari Legiman dan jajaran, tokoh Masyarakat Edi S, KRPH Logede Suroto dan Operator TJSL Ananto.
Bantuan diberikan langsung oleh Adm Mantingan Ir. Marsaid kepada Pimpinan TPA M Husni Thamrin.
Adm Mantingan Ir. Marsaid berharap bantuan dana sarana dan prasarana ini nantinya dapat dimanfaatkan untuk melengkapi kekurangan sarana yang ada di TPA Miftahul Huda.
“Yang penting,tidak dilihat besar kecilnya bantuan namun bentuk kepedulian Perhutani Mantingan kepada dunia pendidikan khususnya yang berada di pinggiran kawasan hutan,” ucap Marsaid.
“Karena TPA nantinya diharapkan dapat mencetak generasi muda yang berbudi pekerti luhur, taat beribadah dan juga jujur dan cinta NKRI,” tandas Adm Mantingan.
Pada kesempatan itu, Ketua TPA Miftahul Huda Pondokrejo Kecamatan Bulu, M Husni Thamrin memberikan apresiasi kepada Perhutani Mantingan karena telah memberikan bantuan untuk kelengkapan sarana dan prasarana di TPA Miftahul Huda.
“Di TPA Miftahul Huda merupakan lembaga atau kelompok masyarakat yang menyelenggarakan pendidikan non formal jenis keagamaan Islam,” ungkap M Husni Thamrin.
TPA ini, lanjut M Husni Thamrin, bertujuan untuk memberikan pelajaran membaca Al Qur’an sejak dini, serta memahami dasar-dasar dinul Islam kepada anak-anak usia taman kanak-kanak, sekolah dasar, atau pun Madrasah Diniyah bahkan yang lebih tinggi dari TPQ dan TPA yang setara dengan Raudhatul Athfal RA dan TK.
“Kurikulum di TPA ini ditekankan kepada pemberian dasar-dasar membaca Al Qur’an serta membantu pertumbuhan dan perkembangan rohani anak agar memiliki kesiapan dalam memasuki pendidikan lebih lanjut,” ujar M Husni Thamrin dengan runtut.
“Bantuan dari perhutani Mantingan ini akan kami pergunakan untuk memperbanyak sarana dan prasarana yang kurang di TPA ini mulai dari buku – buku hingga papan tulis dan perbaikan ringan beberapa bangku dan meja TPA ini,” kata Ketua TPA Miftahul Huda Pondokrejo.
Kudnadi Saputro