SEMARANG (SUARABARU.ID) – Kamu lelah setelah beraktivitas seharian, namun malah susah tidur saat sampai di kamar tidur? Benarkah kita akan susah tidur karena terlalu lelah?
Saat kelelahan setelah seharian beraktivitas, tentu kamu sangat berharap bisa langsung tidur nyenyak begitu sampai rumah. Namun kamu malah susah tidur karena terlalu lelah.
Banyak orang yang mengeluhkan keadaan seperti itu. Bahkan terkadang kamu membutuhkan waktu beberapa saat sampai bisa tidur lelap.
Mengapa jika terlalu lelah malah susah tidur?
Melansir dari klikdokter, menurut dr. Astrid Wulan Kusumoastuti menjelaskan, pada dasarnya kelelahan, mengantuk, dan lemas adalah tiga hal yang berbeda. Jadi, salah kaprah kalau akibat kelelahan pasti akan membuat ngantuk dan membutuhkan tidur.
“Banyak orang kesulitan membedakan mengantuk, kelelahan, dan lemas. Banyak orang mempersepsikan hal ini sebagai hal yang sama,” kata dr. Astrid Wulan.
“Padahal, kelelahan belum tentu mengantuk, dan mengantuk tidak selalu akibat kelelahan,” ujarnya.
Dia memberikan analogi lainnya seperti saat kamu kelelahan sehabis melakukan maraton. Di garis finis, kamu merasa lelah. Kemungkinan besar, kamu tidak memiliki energi atau motivasi untuk berlari maraton lagi.
Namun, kamu tidak mengantuk, tapi kelelahan. Tentunya kamu tidak akan tertidur di luar garis finis, bukan? Sebaliknya, mengantuk adalah saat kamu hampir tidak bisa membuat diri terjaga.
“Jadi, ada kalanya saat merasa kelelahan, kamu butuh istirahat, tapi bukan dengan tertidur. Beristirahat memulihkan tubuh yang kelelahan justru tidak selalu dengan tidur,” ucap dr. Astrid.