WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Di Bulan Suci Ramadan 1444 H/2023 M ini, jajaran Forkompimcam Sidoharjo, Kabupaten Wonogiri, membentuk tiga tim untuk melakukan tarawih keliling (Tarling) dari masjid ke masjid.
Tiga tim Tarling terdiri atas Tim Satu dipimpin Camat Sidoharjo, Sarosa, Tim Dua dipimpin Danramil-17/Sidoharjo Kapten (Cba) Oyon Subiyanto, dan Tim Tiga dipimpin Kapolsek Sidoharjo Iptu Mulyanto. Ikut mendampingi Tim Tarling, Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Sidoharjo, Sunardi, serta Korwil Bindik (Koordinator Pembina Pendidikan) Kecamatan Sidoharjo, Sunarto.
Setiap malam, tiga Tim Tarling tersebut dijadwalkan melakukan ibadah Tarling di tiga masjid berbeda di wilayah Kecamatan Sidoharjo. Disamping untuk tujuan ibadah di Bulan Suci Ramadan, kegiatan Tarling ini sekaligus sebagai ajang silaturahmi dalam menjalin ukhuwah Islamiyah dengan umat Muslim di Kecamatan Sidoharjo.
Seperti pada Tarling yang dilakukan Rabu malam (29/3) lalu misalnya, Tim Satu dengan pimpinan Camat Sarosa, melaksanakan Tarling di Masjid Al Jihad, Desa Sembukan. Tim Dua pimpinan Kapolsek Sidoharjo Iptu Mulyanto, melaksanakan Tarling di Masjid Al Hidayah Desa Kebonagung. Kemudian Tim Tiga pimpinan Danramil Kapten (Cba) Oyon Subiyanto melaksanakan Tarling di Masjid Al Mukmin Desa Widoro.
Danramil-17 Sidoharjo Kapten (Cba) Oyon melalui Penerangan Kodim (Pendim) 0728 Wonogiri, Pelda Indra, semalam, menyatakan, kegiatan Tarling dilaksanakan untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT. Juga sebagai ajang untuk memperat tali silaturahim umaro dengan umat.
Bambang Pur