blank
PT PLN Indonesia Power Semarang PGU bersama IZI Jateng menyalurkan program bantuan Sarpras untuk SD Islam Taqwiyatul Wathon Tambak Mulyo Tanjung Mas Semarang. Foto: Dok/IZI

SEMARANG (SUARABARU.ID) – PT PLN Indonesia Power (IP) Semarang PGU bekerja sama dengan Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Jateng menyalurkan program bantuan sarana prasarana (Sarpras) untuk SD Islam Taqwiyatul Wathon Tambak Mulyo Tanjung Mas Semarang, Jumat (17/3/2023).

“Kami memberikan bantuan sarana pendidikan berupa media pembelajaran, rak buku, sound sistem, alat kebersihan dan kipas angin untuk SD Islam Taqwiyatul Wathon area terdekat perusahaan,” kata Dadan Budiansyah selaku Officer Comdev PT PLN Indonesia Power Semarang PGU.

Bantuan tersebut diberikan sesuai dengan kebutuhan sekolah. Menurutnya ini merupakan program rutin tahunan. Diharapkan bantuan ini bisa memberikan semangat kepada guru dan siswa untuk terus berprestasi.

Riyanto Sekretaris Kecamatan Semarang Utara mengucapkan terima kasih kepada PT PLN Indonesia Power dan IZI yang berperan aktif membantu untuk kemajuan pendidikan, khususnya diwilayah kelurahan Tanjung mas karena merupakan tanggung jawab semua elemen masyarakat.

Muhammad Ahsan, Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Semarang mengapresiasi PT PLN Indonesia Power Semarang PGU yang telah berpartisipasi mendukung dan membangun kemajuan pendidikan, karena tanggung jawab kemajuan pendidikan bukan tugas pemerintah saja, melainkan juga tugas kita bersama.

Pada kesempatan itu Kepala Sekolah SD Islam Taqwiyatul Wathon Tambakmulyo, Sonhaji mengungkapkan terima kasih. “Ahamdulillah kami membutuhkan sarana yang sudah diberikan untuk menunjang aktivitas pembelajaran,” tukasnya.

Ning Suparningsih