blank
Pengurus Persatuan Pensiunan Indoinesia (PPI) Kota Magelang. (Dok)

MAGELANG (SUARABARU.ID) – Pengurus Persatuan Pensiunan Indonesia (PPI) Kota Magelang Sabtu (4/3) dikukuhkan.

Pengukuhan dilakukan Wakil Ketua Umum Dewan Pimpinan Nasional Persatuan Pensiunan Indonesia (DPN PPI) Bambang Setiadi, di Aula Gedung PDAM, Kota Magelang.

Bambang menerangkan, PPI lahir sebagai jawaban perlunya Indonesia memiliki organisasi para pensiunan yang lebih profesional, serta mampu memberikan pelayanan kepada anggotanya melalui berbagai program bersifat nasional maupun kerjasama internasional.

‘’Pensiunan Indonesia akan saling dukung dengan pemerintah menuju pensiunan yang sehat, aktif dan sejahtera,’’ ujarnya.

Dalam perkembangannya, lanjutnya, sampai saat ini telah dikukuhkan kepengurusan di 6 provinsi dan 4 kota.

blank
Ketua Persatuian Pensiunan Indonesia (PPI) Kota Magelang, Dwi Susanto Suryadi. (Dok)

‘’Magelang adalah kota pertama di Jateng yang memiliki kepengurusan Persatuan Pensiunan. Selain itu, beberapa instansi di tingkat pusat juga telah memiliki kepengurusan Persatuan Pensiunan,’’ ungkapnya.

Kepengurusan PPI Kota Magelang diketuai Dwi Susanto Suryadi, wakil ketua 1 Suko Tricahyo dan wakil ketua 2 Kartono.

Sekretaris Aris Wicaksono dan wakil sekretaris Suryantoro. Bendahara Sutomo Haryanto dan wakil bendahara Ambarwati. Kepengurus tersebut dilengkap berbagai bidang.

DS Suryadi mengatakan, pensiunan sebaiknya memiliki program-program kebersamaan menikmati hari-hari pensiun.

‘’Seperti di negara lain, para pensiunan mempunyai fasilitas taman berkumpul khusus, dijadikan arena berbagai kegiatan para pensiunan,’’ kata mantan Direktur PDAM Kota Magelang tersebut.

Doddy Ardjono