blank
Pedri/dok

(SUARABARU.ID) – Barcelona sukses mengamankan posisi pertama di LaLiga (Liga Primer Spanyol) 2022-2023.

Barca kini memimpin 11 poin di depan Real Madrid selepas menundukkan Villarreal 1-0, Senin (13/2/2023) dini hari WIB.

Fokus La Blaugrana selanjutnya adalah menjamu Manchester United (MU) pada babak 16 besar leg pertama Liga Europa di Camp Nou, Jumat (17/2/2023), pukul 00.45 WIB.

Los Cules bertekad membungkam The Red Devils.

Setan Merah menunjukkan peningkatan yang signifikan di bawah arahan manajer Erik ten Hag.

Pelatih Barca Xavi Hernandez mengaku yakin timnya bakal mampu mengatasi MU.

Xavi juga sangat senang dengan posisi Robert Lewandowski dan kawan-kawan di LaLiga.

Meski demikian, dia tetap memperhitungkan kemungkinan Madrid mengejar.

Los Azulgrana selalu menang dalam enam laga terakhir di LaLiga, bahkan baru tiga kali gagal meraih angka pada musim ini.
’’Sebelas  poin bukan gap yang tak bisa diatasi. Masih ada 17 pertandingan tersisa pada musim ini,’’ tutur Xavi seperti dilansir dari Stats Perform.
Dia menegaskan senang melihat cara timnya memecahkan masalah.

Perasaan lega juga diungkapkan Pedro Gonzalez Lopez alias Pedri, sang pencetak gol tunggal ke gawang Villarreal.

Performa memesona Pedri kembali diharapkan saat menjamu MU.

Dengan absennya Sergio Busquets yang masih cedera, peran Pedri semakin dominan di lini tengah.

mm