Website baru menggunakan tiga  bahasa, yaitu Indonesia, Inggris, dan Arab, sebagai bagian dari gerakan internasionalisasi UMS. Terdapat berbagai fitur menarik dalam landing page UMS.AC.ID. Di antaranya informasi detail seluruh program studi di setiap jenjang, informasi beasiswa mahasiswa, informasi riset, kehidupan dan akomodasi kampus, peluang karir universitas.

Website baru UMS.AC.ID memiliki berbagai keunggulan seperti pemusatan akses informasi, Search Engine Optimization (SEO), dan detail kurikulum yang dapat diakses melalui laman prodi, terangnya seraya menambahkan pembuatan landing page UMS.AC.ID merupakan program kerja peningkatan kualitas penyajian informasi kepada stakeholders UMS dan publik dan dikelola Wakil Rektor V Bidang Kerja Sama dan Urusan Internasional Prof. Supriyono, S.T., M.T., Ph.D.

Sementara itu Wakil Rektor V Bidang Kerjasama dan Urusan Internasional Prof. Supriyono, S.T., M.T., Ph.D., dalam sambutannya mengatakan SEO merupakan  proses meningkatkan kualitas dan kuantitas trafik ke situs web dari mesin pencari melalui perbaikan posisi situs web dalam hasil pencarian.

Ini dilakukan dengan meningkatkan kualitas konten. Sehingga membuat situs web lebih mudah diakses  mesin pencari, bebernya sembari menambahkan pengembangan dan pembangunan website UMS.AC.ID ini melibatkan expertise di berbagai bidang, seperti: UI/UX, Web Development, Konten, Bahasa, Desain, dan fotografi.

Bagus Adji