blank
ilustrasi Babi Panggang Karo. Foto: Pexels

SEMARANG (SUARABARU.ID)- Seperti perayaan hari raya lainnya, Natal juga juga disambut dengan berbagai kuliner khas, termasuk di Indonesia. Terdapat sederet makanan khas Natal di Indonesia yang rasanya selalu bikin kangen.

Natal sendiri erat citranya dengan nuansa hangat, waktu berkumpul bersama anggota keluarga, dan liburan akhir tahun. Tidak heran jika ada beberapa makanan sengaja dibuat untuk menemani momen indah ini.

Dilansir dari Suara.com, berikut enam makanan indonesia khas Natal yang dapat kalian coba:

Baca Juga: Tujuh Jenis Makanan yang Dapat Meredakan Flu

1. Ayam Rica-Rica

Ayam rica-rica adalah salah satu makanan khas Natal di Indonesia yang mudah sekali ditemukan di Manado. Rasa pedas dan nikmat menjadikan sajian ini cocok sekali dengan nuansa Desember yang dingin serta kehangatan bersama keluarga.

2. Babi Panggang Karo

Sajian babi panggang Karo juga tidak bisa dilewatkan jika berbicara mengenai kuliner khas Natal di Indonesia. Jika Anda berada di area Sumatera Utara saat momen Natal tiba, Anda wajib mencicipi kelezatan babi panggang ini. Sensasi perpaduan bumbu kecap manis, daun serai, dan bawang putih terasa sempurna di setiap gigitannya.

3. Klappertaart

Siapa tak kenal klappertaart? Makanan khas Manado yang satu ini dibuat dari perpaduan telur, terigu, gula, mentega, kelapa, susu, serta taburan bubuk kayu manis, kombinasi sempurna untuk nuansa Natal yang hangat dan manis. Sajian ini juga diberi taburan kacang almond untuk menambah tekstur dan cita rasanya sehingga dijamin memanjakan lidah.

Baca Juga: 6 Makanan Khas Natal di Indonesia, Unik dan Istimewa

4. Kue Bagea dari NTT

Sedikit bergeser ke area Nusa Tenggara Timur, salah satu makanan khas yang disajikan saat Natal adalah kue bagea. Kue ini terbuat dari kacang tanah, kacang kenari, dan sagu. Renyah saat digigit, lumer di dalam mulut, dan memiliki rasa gurih manis yang paling dominan. Cocok jadi teman minum teh atau kopi.

5. Pa’plong dari Suku Toraja

Pa’plong merupakan salah satu makanan khas dari suku Toraja di Sulawesi Selatan dan andalan masyarakat Toraja saat Natal tiba. Berbahan dasar daun miana yang dicampur daging babi atau ayam, rasanya makin sempurna dengan tambahan rempah. Keunikan muncul pada proses memasakknya, yakni menggunakan bambu yang dibakar.

6. Sup Brenebon dari Minahasa

Terakhir, ada sup brenebon yang berasal dari Minahasa. Sup ini menjadi sangat identik dengan perayaan Natal di Sulawesi Utara dan biasa disajikan untuk menghangatkan badan.

Cukup menarik bukan, makanan khas Natal di Indonesia yang disebutkan di atas? Tertarik mencobanya?

Claudia