blank
Polisi tingkatkan patroli di gereja Betany Blora, Jalan A. Yani. Foto: Kudnadi Saputro Blora

BLORA (SUARABARU.ID) – Keamanan menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) di Kabupaten Blora menjadi prioritas Kepolisian Resor (Polres) Blora Polda Jawa Tengah. Kegiatan patroli dan penjagaan di lokasi gereja terus ditingkatkan.

Bukan hanya tingkat Polres, patroli juga dilakukan oleh Polsek jajaran di 16 kecamatan di wilayah kabupaten Blora.

Salah satunya yang dilakukan oleh anggota Polsek Blora, rutin patroli dan melakukan penjagaan di Gereja terutama saat ada kegiatan ibadah menjelang Natal dan Tahun Baru.

Kapolres Blora AKBP Fahrurozi, SIK, MM, MH melalui Kasi Humas AKP Budi Yuwono mengungkapkan bahwa kegiatan yang dilakukan tersebut adalah untuk antisipasi kejadian yang tidak diinginkan serta memastikan bahwa menjelang Nataru situasi Blora aman dan kondusif.