blank
Pedri/dok

(SUARABARU.ID) – Luis Enrique, pelatih Timnas Spanyol, telah menetapkan 26 pemain yang dipersiapkan turun pada Piala Dunia 2022 di Qatar.

Enrique memanggil tujuh pemain Barcelona, yakni Eric Garcia, Ferran Torres, Sergio Busquets, Jordi Alba, Ansu Fati, Pedri, dan Gavi.

Busquets dan Alba telah memiliki pengalaman yang cukup.

Busquets sudah tampil di Piala Dunia sebanyak tiga kali, sedangkan Alba dua kali.

Bagi Pedri, ini merupakan pengalaman pertamanya bermain di World Cup.

Hal yang sama dialami Eric Garcia, Ferran Torres, Ansu Fati, dan Gavi.

Pedri mengaku bangga bisa membela La Furia Roja.

Gelandang serang ini melakoni debutnya bersama Timnas Spanyol pada Maret 2021.

‘’Buat saya, yang terbaik adalah fokus pada sepak bola,’’ tutur Pedri seperti dilansir dari Stats Perform.

Pemain kelahiran Bajamar ini merupakan salah satu kandidat Pemain Muda Terbaik di Piala Dunia Qatar.

Pemain Muda Terbaik hanya diberikan pada pesepak bola khusus di bawah 21 tahun.

Meski baru berusia 19 tahun, pengalaman gelandang bernama lengkap Pedro Gonzalez Lopez itu pantas diacungi jempol.

Pedri menjadi bagian dari skuad Spanyol untuk Euro 2020 dan Olimpiade di Tokyo.

Enrique memang sangat memercayai midfielder lincah ini.

Pedri sudah 14 kali memperkuat La Furia Roja, tetapi belum mampu menyumbang gol.

Sepanjang turun di World Cup, Tim Matador baru sekali menjadi juara pada edisi 2010 di Afrika Selatan (Afsel).

mm