WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Warga masyarakat Desa Brenggolo, Kecamatan Jatiroto, Kabupaten Wonogiri, melakukan kerja bakti massal, untuk menyingkirkan material longsoran yang menimbun badan jalan. Tujuannya, agar dapat segera membuka kembali akses hubungan darat yang terputus.
Seperti diberitakan, bencana tanah longsor di Desa Brenggolo, Kecamatan Jatiroto, Kabupaten Wonogiri, telah merusak rumah warga milik Sarno di Dusun Sugihan, dan menutup akses jalan utama Desa Brenggolo. Bencana tanah longsor terjadi Senin (7/11), setelah turun hujan deras berkepanjangan.
Koramil-16 Jatiroto melalui Penerangan Kodim (Pendim) 0728 Wonogiri Pelda Indra, menyatakan, Babinsa setempat Serma Sunarto tampil memprakarsai kerja bakti masaal. Ini dilakukan sebagai langkah percepatan membuka akses jalan yang terputus.
Kerja bakti yang melibatkan pamong desa dan warga masyarakat ini, fokus untuk menyingkirkan material longsoran yang menimbuni badan jalan. Setelah sebelumnya, juga melakukan melakukan kerja bakti membantu korban tanah longsor milik Sarno di Dusun Sugihan.
Kerja bakti dilakukan untuk menyingkiran material longsoran, baik yang merusak rumah maupun yang menimbun badan jalan. Kepada warga, diseru agar meningkatkan kewaspadaan terhadap kemungkinan terjadinya longsor susulan.
Sementara itu Forkompimcam Kismantoro melaporkan, bencana tanah longsor terjadi di dua lokasi. Di lokasi pertama, material longsoran berupa tanah dan batu, menimbuni badan jalan di Dusun Gupakan RT 3/RW 7. Desa Pucung.
Kemudian di lokasi kedua, merusak rumah Marji di Dusun Bugelan RT 2/RW 3. Untuk sementara, Marji bersama anggota keluarganya mengungsi ke tempat aman, yakni rumah saudaranya. Karena takut akan terjadi bencana longsor susulan.
Bambang Pur