SEMARANG (SUARABARU.ID)- Bina Bahasa Jaya (BBJ) Universitas Semarang (USM) bekerja sama dengan Afiliasi Pengajar dan Pegiat Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing (APPBIPA) Jateng menggelar Workshop Manajemen Program Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing (BIPA) pada 1-2 Oktober 2022 Ruang Sidang Yayasan Alumni Undip USM.
Kegiatan ini diselenggarakan secara hybrid untuk hari pertama dan daring zoom hari kedua. Dalam kegiatan ini diikuti 7 universitas yaitu UMK, Unissula, Unnes, Undip, Unimus, UPI, dan Unika Soegijapranata).
Dalam kegiatan ini BBJ USM menghadirkan dua narasumber yaitu Ketua APPBIPA Cabang Jateng, Drs Muzakka Mussaif MHum dan Wakil Ketua APPBIPA Cabang Jateng, Wati Istanti M Pd.
Pengawas Akademik BBJ, Santi Hidayani SS dalam sambutannya berharap, melalui workshop tersebut para peserta mendapatkan manfaat bagi individu maupun institusinya.
”Kami berharap, bapak dan ibu memperoleh manfaat yang sama, baik individu maupun institusi yang bapak/ibu wakili mengingat kebutuhan mahasiswa asing untuk minat berbahasa Indonesia yang harus dilayani dan disiapkan dengan baik,” kata Santi Hidayani.
Ketua BBJ Dini Angraheni MHum mengatakan, selama workshop peserta diberikan waktu untuk berdiskusi mengenai manajemen proses per-BIPAan.
”Di workshop ini kita akan belajar bagaimana kita bisa membuat suatu tatanan manajemen yang baik seperti tentang silabus yang digunakan untuk mengajar dan juga untuk mendapatkan mahasiswa asing yang nanti belajar,” katanya.
Dia berharap, dengan adanya workshop tersebut sudah punya manajemen BIPA yang bagus dan dapat mengaplikasikan ilmu yang di dapat.
“Harapan saya setelah dari sini para peserta sudah punya manajemen BIPA yang bagus dan dapat mengaplikasikan ilmu-ilmu yang diberikan oleh narasumber menjadi suatu output atau nilai lebih di universitas masing-masing,” ungkapnya.
Muhaimin