UNGARAN (SUARABARU.ID) – Gedongsongo Travel Mart (G9TM) III digelar di Kabupaten Semarang, 27-28 September kemarin. Gelaran dibuka oleh Bupati Semarang Ngesti Nugraha di Ungaran, 27 September 2022.
Dalam even bertema “Harmony of Nature with Local Creativity” ini hadir 208 buyers dari berbagai wilayah di Indonesia dan 80-an sellers. Mereka bertransaksi dalam table top yang digelar di Taman Bunga Celosia, Gedongsongo, Bandungan, Kabupaten Semarang.
Bupati Semarang Ngesti Nugraha mengatakan, dua tahun pandemi covid-19, industri pariwisata berikut ekosistemnya lesu. Maka dari itu, adanya G9TM III ini diharapkan memberikan dampak signifikan bagi dunia pariwisata.
”Adanya Gedongsongo Travel Mart ini memantik sektor- sektor yang berkaitan dengan industri pariwisata di Kabupaten Semarang juga bangkit serta ekonomi daerah juga pulih,” katanya.
Bupati Ngesti Nugraha menandaskan, pihaknya akan terus berupaya mengembangkan pariwisata, yang menjadi salah satu sektor pembangunan andalan.