blank
Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin Maimoen menyerahkan penghargaan dan hadiah kepada pemenang lomba-lomba yang diselenggarakan Ditlantas Polda Jateng untuk memeriahkan Perayaan HUT Lalu Lintas ke-67 di Gedung Borobudur, Mapolda Jateng Kamis (22/9/2022). Foto : Dok Humas Polda Jateng

SEMARANG (SUARABARU.ID) Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin Maimoen apresiasi keberhasilan penerapan program Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) Ditlantas Polda Jateng, sebab program tersebut mampu untuk memangkas pungutan liar (pungli) yang selama ini dikeluhkan masyarakat.

“Ya kita memberikan penghargaan kepada Ditlantas Polda Jawa Tengah, karena kita dibantu untuk tertibnya lalu lintas. Kemajuan ETLE di Jawa Tengah itu terbaik se Indonesia, sehingga menjadi rujukan. Ini kita apresiasi, karena dengan lancarnya ETLE membantu kami di pemerintah provinsi untuk memangkas pungli-pungli yang ada di sekitaran kita,” ujarnya di perayaan Syukuran Hari Lalu Lintas Bhayangkara Ke 67 di Gedung Borobudur Mapolda Jateng Rabu (22/9/2022).

Wagub juga meminta masyarakat untuk sadar berlalu lintas serta menyadari hak dan kewajiban di jalan raya

“Seperti jangan menggunakan jalur darurat di jalan tol, termasuk juga memberikan ruang pada kendaraan yang bertugas seperti ambulance yang melintas di jalan raya,” tandasnya.

Selain itu, dirinya juga meminta kepada masyarakat untuk mendukung kampanye keselamatan lalu lintas, termasuk mewaspadai potensi penyebab kecelakaan di jalan raya maupun di jalan tol.

“Seperti kejadian di ruas tol km 253. Dugaan kuat penyebabnya asap yang timbul dari sisi jalan. Untuk ini saya himbau masyarakat untuk tidak membakar lahan atau sampah di tepian jalan tol,” jelas Wagub.