blank
Aksi suporter Macan Muria di depan pendapa Kudus. Foto:Ali Bustomi

KUDUS (SUARABARU.ID) – Ratusan suporter Persiku Kudus yang tergabung dalam Suporter Macan Muria (SMM) menggelar aksi di depan Pendopo Kabupaten Kudus.

Aksi para suporter tersebut dilakukan untuk menuntut Pemerintah Daerah Kabupaten Kudus lebih memperhatikan Persiku yang kini bersiap menyongsong kompetisi Liga 3.

Dalam aksinya, massa membawa atribut khas suporter seperti bendera hingga drum untuk tetabuhan. Tak lupa sejumlah poster berisi tuntutan juga mereka bentangkan dalam aksinya.

Beberapa poster tersebut bertuliskan ‘tolak pemain titipan’, ‘Liga 3 Jateng kok terus’, Wes wareg janji terus’.

Dalam pernyataan sikap tertulisnya, SMM menyampaikan lima tuntutan diantaranya mendesak bupati menjamin Persiku naik kasta serta menyiapkan tata kelola kepengurusan yang profesional.

Yang kedua adalah mendesak bupati proaktif mencarikan sponsor agar Persiku tidak tergantung dengan APBD. Berikutnya adalah meminta Bupati berjanji dan bertanggung jawab atas kiprah dan prestasi selama menjabat

Yang keempat adalah menuntut bupati untuk memperbaiki tata kelola induk olahraga di Kudus seperti Askab PSSI dan KONI. Dan yang terakhir mendesak bupati untuk menghidupkan program pembinaan usia dini disertai penyediaan infrastruktur olahraga yang baik.

Hungga berita ini diturunkan, massa masih berkumpul di depan pendopo. Mereka juga mendesak agar bisa bertemu langsung dengan bupati.

Ali Bustomi