blank
Wakil Bupati Setyo Sukarno (pegang bendera) melepas keberangkatan jemaah Calhaj Wonogiri. Ikut mendampingi Dandim Letkol (Inf) Deny Octavianto, Kapolres AKBP Dydit Dwi Susanto bersama jajaran Forkompimda.(Dok.Pendim 0728 Wonogiri)

WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Para Jemaaah Calon Haji (Calhaj) asal Kabupaten Wonogiri, dijadwalkan tiba di Arab Saudi Sabtu hari ini (2/7). Selanjutnya, dijadwalkan mereka akan kembali pulang ke Tanah Air Jumat (12/8) bulan depan.

Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Wonogiri, Anif Solikhin, mengatakan, jemaah Calhaj Wonogiri sebanyak 162 orang, masu dalam Kloter 41. Terdiri atas 160 jemaah haji reguler dan dua petugas haji daerah. Sebagai pendamping, dua petugas haji terdiri atas satu petugas kesehatan dan satu petugas pelayanan umum.

Upacara pelepasan Calhaj Wonogiri dilakukan Kamis petang (30/6) lalu dari Pendapa Kabupaten Wonogiri. Dilepas Bupati Wonogiri yang diwakili oleh Wakil Bupati Setyo Sukarno.

Ikut hadir mendampingi Wakil Bupati, Dandim 0728 Wonogiri Letkol (Inf) Deny Octavianto, Kapolres AKBP Dydit Dwi Susanto, Plt Kajari Muhammad Ahsan Thamrin dan Kepala PN Rais Torodji.

Pelepasan dintandai dengan kibasan bendera start setelah para jemaah Calhaj naik bus untuk menuju Asrama Haji Donohudan Boyolali.

Calhaj Termuda

Mereka melakukan penerbangan dari embarkasi haji Adi Sumarmo, Jumat petang (1/7) Pukul 18.55 menuju Bandara King Abdul Aziz, Jeddah, Arab Saudi, dan diagendakan tiba di Arab Saudi keesokan harinya, yakni Sabtu hari ini (12/8) Pukul 03.50 waktu setempat.

Kasi Haji Kemenang Wonogiri, Partoyo, menyatakan, jemaah Calhaj Wonogiri terdiri 79 laki-laki dan 83 perempuan. Jemaah haji termuda berusia 35 tahun atas nama Muhammad Noer Habibie dan yang tertua berusia 64 tahun atas nama Tri Purwanto.

Wakil Bupati Setyo Sukarno, menitipkan pesan kepada seluruh jemaah Calhaj Wonogiri, untuk mendoakan keselamatan dan kerukunan bagi bangsa dan negara Indonesia, dan Kabupaten Wonogiri pada khususnya.

Sebaliknya, atas nama seluruh masyarakat Wonogiri, berdoa agar seluruh jemaah Calhaj senantiasa diberikan kelancaran dalam menunaikan ibadah haji. Mampu melaksanakan semua rukun haji dengan baik, serta meraih haji yang mabrur. Selanjutny, dapat pulang kembali ke Tanah Air dengan sehat dan selamat.

Bambang Pur