blank
Lapas Semarang dalam kegiatan desk evaluasi pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju WBK dan WBBM. Foto: Dok/Humas Lapas

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Semarang mengikuti kegiatan desk evaluasi pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju WBK dan WBBM.

Kegiatan desk evaluasi pembangunan ZI Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) dilakukan oleh Tim Penilai Internal (TPI) Inspektorat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM RI.

Kegiatan yang berlangsung di Aula Merdeka Lapas Semarang ini dihadiri oleh tim TPI Wilayah IV, yang diketuai oleh Ami Amatunnisa dan diikuti oleh Kalapas Semarang, Tri Saptono Sambudji, Ketua tim ZI dan Koordinator, serta seluruh anggota tim Pokja pembangunan ZI Lapas Semarang.

Kegiatan diawali dengan penampilan yel-yel pembangunan ZI Lapas Semarang yang dipimpin langsung oleh Kalapas Semarang dihadapan tim TPI.

Tri Saptono memperkenalkan terkait Maskot Lapas Semarang yaitu ‘Si Bima’, tokoh pewayangan yang memiliki karakter gagah berani, teguh, kuat, tabah, patuh, jujur dan bijaksana.

“Karakter tersebut sesuai dengan petugas Lapas Semarang dalam melaksanakan tugas sehari-harinya, selalu menerapkan loyalitas yang tinggi, memiliki pendirian yang kuat dan tangguh dalam menghadapi segala tantangan tugas,” jelas Tri Saptono, Minggu (22/5/2022).

Tri Saptono menjelaskan, zona Integritas itu hakekat sesungguhnya adalah untuk berkinerja tinggi yang zero penyimpangan, zero penyelewengan dan zero complaint.

“Kami juga berupaya untuk selalu memberikan pelayanan yang terbaik kepada warga binaan maupun masyarakat,” lanjutnya.

Setelah melewati penilaian internal ini, Lapas Semarang juga siap untuk menghadapi tim penilai Nasional untuk meraih predikat WBK dengan selalu melakukan monitoring pada setiap kegiatan dan melaksanakan apa yang telah diprogramkan.

Diketahui, berbagai inovasi telah dilakukan oleh Lapas, diantaranya adalah adanya Blok Resiko Tinggi sebagai indisipliner dalam memutus rantai narkoba, layanan pengiriman barang dan makanan ‘Drive Thru’, layanan paspay dan pasmart online, pos pengawasan dan pemeriksaan bagi tamu.

Ning