KEBUMEN (SUARABARU.ID) – Manajemen Grand Kolopaking Hotel Kebumen menggelar buka Puasa bersama anggota PWI setempat di lobi hotel Jalan Ahmad Yani, Senin 24/3 sore.
Sebelumnya, para wartawan PWI Kebumen bersama karyawan Grand Kolopaking Hotel dan pengurus PHRI Kebumen membagikan takjil dan nasi kotak di depan Pos Terpadu Polres Kebumen Jalan Soekarno-Hatta. Dalam lima menit sekitar 100 takjil ludes diserbu para pengguna jalan.
Pembagian takjil dan buka Puasa bersama tersebut dihadiri tokoh masyarakat yang juga owner Grand Kolopaking Hotel Sugeng Budiawan, pengusaha muda Kebumen Santoso Budiawan, Manajer Hotel Grand Kolopaking Maryono.
Hadir pula Ketua PHRI Kebumen Candra Yohan, serta Ketua PWI Kebumen Ondo Supriyanto, disertai sejumlah wartawan.

Santoso Budiawan yang juga penggiat Sedulur Kebumen menyatakan, pihaknya mengajak insan pers untuk berbagi takjil kepada warga dan tukang becak di seputar Alun-alun Kebumen.”Ini sekadar takjil untuk buka Puasa, semoga bermanfaat dan lain kesempatan bisa berbagi lagi,”tandas Santoso.
Pihaknya juga mengajak para wartawan anggota PWI Kebumen terus membangun optimisme dan konsisten mengangkat potensi daerah di tengah ekonomi nasional yang melambat. Apalagi efisiensi APBN berdampak kepada sektor usaha dan pariwisata daerah.
Menurut Santoso, pemerintah daerah dituntut mampu berinovasi menggali pendapatan asli daerahnya sendiri.”Peran pers sangatlah urgen untuk mengangkat dan membranding daerahnya. Mari kita dorong perekonomian bertumbuh sehingga sektor jasa dan pariwisata daerah bangkit kembali,”ujar Santoso.
Sementara itu Sugeng Budiawan berpesan kepada insan media terus menjaga integritas dan selalu menegakkan kebenaran.”Di tengah kondisi bangsa yang seperti ini, teman-teman wartawan harus konsisten menjalankan fungsi kontrol sekaligus tetap membangun optimisme.”
Sebelumnya Ketua PHRI Kebumen Candra Yohan menyatakan, selama Operasi Ketupat Candi 2025 pihaknya mendukung Polres membantu menyediakan makan untuk personel yang jaga di pos. Para pengusaha rumah makan setiap sore menyediakan 10 nasi bungkus untuk petugas pos di lima Pos Terpadu Polres Kebumen.
Selaku pengusaha, Candra mengaku saat bulan Puasa ini usaha rumah makan dan perhotelan masih lesu. Pihaknya berharap menjelang Idul Fitri dan libur Lebaran situasi ekonomi membaik sehingga berdampak positif pada sektor rumah makan, perhotelan serta pariwisata daerah .
Komper Wardopo