blank
Kapolres AKBP Dydit Dwi Susanto dan Wakapolres Kompol Kamiran (kesatu dan kedua dari kiri), memberikan ucapan selamat dan terima kasih kepada para Anggota Pramuka Saka Bhayangkara, yang selama ini aktif terlibat dalam Operasi Ketupat Candi 2022.

WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Operasi Ketupat Candi 2022 dalam rangka pengamanan Lebaran Idul Fitri 1443 H telah berakhir. Rekayasa arus lalu lintas yang selama ini diberlakukan pada sejumlah traffic light, juga telah dikembalikan pada pengaturan sebagaimana lazimnya. Tapi Polres Wonogiri, masih memberlakukan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD).

Kasi Humas Polres Wonogiri AKP Anom Prabowo dan Kasubsi Penmas Humas Aiptu Iwan Sumarsono, menyatakan, dengan berakhirnya Operasi Ketupat Candi 2022, Selasa (10/5), Polres Wonogiri menggelar apel konsolidasi di halaman Mapolres.

Apel dipimpin langsung Kapolres Wonogiri AKBP Dydit Dwi Susanto. Diikuti oleh seluruh personel dan unsur pelajar yang menjadi anggota Pramuka Saka Bhayangkara. Turut hadir Wakapolres Kompol Kamiran beserta para Pejabat Utama (PJU) dan Kapolsek se jajaran.

Selaku pimpinan apel, Kapolres menyampaikan terimakasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya, atas semangat dan dedikasi serta kerjasama dari seluruh personel. ”Sehingga pelaksanaan pengamanan Lebaran Idul Fitri 1443 H, termasuk pengamanan arus mudik maupun arus balik berjalan dengan aman dan lancar.

Secara umum, tandas Kapolres, situasi Kamtibmas dan Kamseltibcarlantas dalam keadaan kondusif. Hal ini terlihat dari berlangsungnya kegiatan masyarakat, baik menjelang dan pada saat serta setelah Lebaran Idul Fitri, dapat berjalan dengan aman dan lancar.

Di Kabupaten Wonogiri, selama pelaksanaan Operasi Ketupat Candi 2022 tidak ada kejadian yang menonjol. Sehingga, tambah Kapolres, ini menjadi indikator bahwa sikap kedewasaan masyarakat, khususnya warga Wonogiri, sudah diterapkan dengan baik.

Dilanjut KRYD

”Selain itu sinergitas TNI-Polri dan instansi terkait, juga turut mewujudkan pelaksanaan pengamanan dapat berjalan dengan baik,” tandas Kapolres.

Ke depan, Kapolres berharap kerjasama yang sudah baik ini, dapat terus berlanjut untuk meningkatkan kinerja dalam tugas-tugas yang lain, agar hasilnya lebih maksimal lagi.

Operasi Ketupat Candi 2022 telah berakhir Senin (9/5) Pukul 24.00. Namun mengingat arus balik masih terjadi, maka personel yang sudah terploting di pos-pos, tetap melanjutkan tugas melalui Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD), terhitung mulai Tanggal 10 Mei sampai dengan 17 Mei 2022 mendatang.

Dalam kesempatan tersebut Kapolres juga mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1443 H, mohon maaf lahir dan batin. Kepada semua anggota, Kapolres berharap untuk makin bersemangat dan tulus ikhlas dalam melaksanakan tugas melayani masyarakat. Usai kegiatan apel, dilanjutkan dengan silaturahmi halalbihalal bersama seluruh personel.

Kasatlantas Polres Wonogiri AKP Marwanto dan Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Wonogiri, Waluyo, menyatakan, rekayasa arus lalu lintas melalui pengaturan di sejumlah traffic light, itu diberlakukan dalam upaya mengantisipasi ancaman kemacetan. Utamanya setelah membanjirnya kendaraan para pemudik Lebaran Idul Fitri 1443 H. ”Tapi kini telah dikembalikan seperti semula,” jelas AKP Marwanto.

Bambang Pur