Ketua PWI Jateng, Amir Machmud NS mengapresiasi dan menyatakan respek terhadap PT Semen Gresik Pabrik Rembang yang selama ini menjadi mitra kerja dalam UKW. Kolaborasi ini, kata Amir, menandakan bahwa tanggung jawab meningkatkan eksistensi, martabat, dan profesionalisme wartawan bukan hanya pada PWI namun juga para pemangku kepentingan.

blank
Foto bersama Perwakilan Manajemen PTSG, Pengurus PWI Jawa Tengah, dan peserta Uji Kompetensi Wartawan tahun 2022. Fot: Humas SIG

Amir selalu mengingatkan agar wartawan yang sudah lulus UKW, terus melanjutkan tugasnya menjaga marwah organisasi dan profesi. Aktualiasi itu dilakukan dengan mengedepankan kode etik dan idealisme yang meliputi integritas, kejujuran, kepedulian sosial, dan ketulusan.

‘’Kami berterima kasih dan menaruh respek kepada Semen Gresik. Kami yakin kontribusi ini akan memberi bekal dan nilai tambah kawan-kawan wartawan yang nantinya memimpin media,” tandasnya.

Bupati Magelang, Zaenal Arifin menyampaikan apresiasi kepada PWI dan Semen Gresik yang memilih Kabupaten Magelang sebagai lokasi kegiatan UKW. Menurutnya, kegiatan ini memberikan dampak ikutan, tidak hanya mengangkat kompetensi insan pers, namun juga menciptakan nilai ekonomi bagi masyarakat di Magelang.

Wied