KOTA MUNGKID(SUARABARU.ID)-Pelantikan Pengurus Serikat Pekerja – Serikat Pekerja Nasional (PSP-SPN) PT Pandatex periode 2022-2025 dilakukan hari ini.
Sebagai ketua Mujiono, dibantu lima wakil ketua yang terdiri Muhlisin,
Misbachul Munir, Musrifah, Sabani dan Pandit. Selaku sekretaris M Shoiman, S Umam, Novi H W.
Bendahara oleh Siti Markamah dan
Asriyah. Kepengurusan dibantu
beberapa seksi.
Ketua DPC SPN Kabupaten Magelang, Suparno, yang diwakili Wakil Ketua bidang Komunikasi dan Publikasi, Eko Priyono SSos, sebelum melantik kepengurusan serikat pekerja di perusahaan tekstil dengan jumlah karyawan 1.700 orang itu terlebih dahulu mengambil sumpah pengurus baru.
Suparno dalam amanatnya mengatakan, sesuai dengan AD/ART SPN, Konferta yang dirangkai dengan pelantikan merupakan wujud demokrasi di mana suara dan aspirasi anggota disampaikan. Hal itu guna menilai
laporan pertanggungjawaban pengurus periode 2019-2022, kemudian merumuskan program periode berikutnya dan memilih ketua periode 2022- 2025.
Menurut penilaian dia, semua tahapan sudah dilalui dengan lancar. Oleh karena itu DPC SPN Kabupaten Magelang menyampaikan apresiasi atas kinerja pengurus periode 2019-2022, di bawah kendali Bung Shoiman, serta jajaran panitia konferensi anggota (Konferta) VIII.
Harapannya, upaya yang sudah dilakukan jajaran pengurus semoga menjadi amal ibadah yang bermanfaat bagi semua pihak terkait. Selanjutnya apa yang sudah dilakukan jajaran pengurus periode lama hendaknya menjadi pembelajaran bagi pengurus yang baru. “Dengan meningkatkan solidaritas dan soliditas, menjaga hubungan baik dengan stakeholder terkait, guna meningkatkan kesejahteraan anggota,” harapnya.
Diakui, memang bukan hal yang mudah untuk mencapai cita-cita. “Namun dengan usaha yang sungguh-sungguh, peningkatan kemampuan yang didukung oleh soliditas anggota, serta izin Allah, kiranya tidak ada hal yang mustahil,” katanya.
Berterima Kasih
Pada kesempatan yang sama dia atas nama DPC SPN Kabupaten Magelang menyampaikan terima kasih kepada jajaran Managemen PT Pandatex atas kerja sama yang terbina dengan kinerja PSP SPN PT Pandatex 2019 – 2022. Diharapkan semoga tetap berlanjut dalam hubungan industrial yang sejuk dan harmonis.
Dia juga berterima kasih kepada jajaran pengurus PSP SPN periode 2019-2022 yang telah selesai masa baktinya dengan sukses sampai Konferta ke VIII.
Selebihnya Suparno memberi ucapan selamat kepada jajaran pengurus PSP SPN 2022 – 2025. Dengan doa semoga senantiasa dalam lindungan Allah.
General Manager PT Pandatex, Rusdiyanto, memberi selamat kepada pengurus baru yang diketuai Mujiyono. Dia berharap pengurus baru dapat menjalankan organisasi dengan baik. Berdasarkan pengalaman sebelumnya, antara serikat pekerja dan perusahaan terjalin hubungan yang baik.
“Keharmonisan yang terjaga selama 20 tahun semoga dipertahankan dan ditingkatkan,” harapnya.
Dia ingin tetap dijalin komunikasi yang baik dan santun, sehingga terjalin keharmonisan. Tanpa ada egoisme. “Adanya perusahaan juga berkat keharmonisan. Kalau ada yang kurang harmonis mari kita diskusikan,” katanya.
Ketua Konferta, Misbachul Munir, berterima kasih kepada pihak perusahaan yang telah memberi dukungan moril dan materiil dalam pelaksanaan Konferta yang pentahapannya dilakukan sejak satu bulan lalu. Pada 6 Februari dilakukan Koferta berisi pertanggungjawaban pengurus lama. Dilanjutkan musyawarah untuk menentukan formatur kepengurusan baru yang berjalan secara musyawarah dan mufakat.
Eko Priyono