blank
Kapolres Magelang (depan kiri) memimpin jumpa pers, hari ini. Foto: eko

KOTA MUNGKID(SUARABARU.ID)-Polres Magelang mempersiapkan rekayasa lalu lintas di beberapa titik, untuk mengatasi kemacetan kendaraan dan kerumunan warga pada malam tahun baru. Sejumlah tempat yang biasa dikunjungi warga ditutup, khusus untuk masuk ke kawasan Candi Borobudur diperbolehkan dengan cara berjalan kaki dan menunjukkan kartu vaksinasi atau aplikasi peduli lindungi.

Sedangkan kendaraan bermotor yang digunakan warga disediakan tempat parkir di Terminal Borobudur dan belakang kantor Kecamatan Borobudur. “Warga bisa berjalan kaki menuju sekitar Candi Borobudur,” kata Kapolres AKBP Mochammad Sajarod Zakun dalam jumpa pers Jumat (31/12) sore.

Dikatakan, kemarin sudah dilakukan koordinasi lintas sektoral dengan Dinas Perhubungan, Satpol PP, Forkompincam Borobudur, dan paguyuban parkir. Disepakati, hari ini sejak pukul 17.00 dilakukan penutupan di Simpang Brojonalan, Simpang Tugu Ireng, dan Simpang Pintu Delapan. Di beberapa lokasi ditempatkan personel untuk berjaga.

“Kami tetap memperbolehkan warga masuk ke seputaran Candi Borobudur namun ada syaratnya. Yakni tidak boleh menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat. Semuanya wajib berjalan kaki. Alat transportasi scooter di atas pukul 18.00 sudah sepakat tidak akan disewakan,” tandasnya.

Intinya warga diperbolehkan menikmati kuliner di sekitar Candi Borobudur dengan cara berjalan kaki. Untuk masuk ke lokasi wajib menunjukkan kartu vaksin minimal dosis satu. Atau menunjukkan aplikasi peduli lindungi bahwa telah vaksin.

Upaya itu dengan tujuan melaksanakan perintah sesuai dengan Instruksi Mendagri Nomor 66, yakni melakukan pembatasan agar mengurangi kerumunan. Tak lain untuk mencegah dan memutus mata rantai Covid-19. “Mohon dimaklumi kepada seluruh masyarakat Kabupaten Magelang hal ini kita laksanakan mengingat setiap malam pergantian tahun atau malam Minggu di lokasi tersebut paling ramai, sehingga di malam pergantian tahun ini diambil kebijakan. Bagi yang ingin menikmati suasana di seputar Candi Borobudur silahkan berjalan kaki dan menunjukkan aplikasi peduli lindungi,” katanya.

Dia yang didampingi Wakapolres Kompol Aron Sebastian, Kabag Ops Kompol Maryadi, Kasat Serse, Kasat Lantas dan Kasi Humas selebihnya menuturkan, malam ini di tempat-tempat keramaian lampu hiasnya dipadamkan. Termasuk sepanjang trotoar sekitar Candi Borobudur. Kecuali lampu penerangan jalan tetap dinyalakan.

“Penutupan kawasan Borobudur sampai sepi, besok pagi dibuka lagi,” tambahnya.

Selebihnya dia menjelaskan, pengamanan malam tahun baru dimulai dari daerah Secang. Polres sudah menempatkan personel di simpang Secang. Dia berharap tidak terjadi kemacetan di Secang.

Apabila terjadi kepadatan maupun kemacetan sudah disiapkan jalur alternatif. Dari arah Semarang dialihkan melalui wilayah Kecamatan Grabag. Khususnya kendaraan roda empat. Bagi kendaraan di atasnya akan tetap lurus ke arah Yogyakarta.

Sedangkan dari arah Magelang menuju Semarang, apabila di Secang terjadi kepadatan, dari Secang akan dilewatkan ke arah Temanggung dan keluar di pertigaan Pringsurat.

Untuk wilayah Artos, telah dibuat skenario. Apabila macet, dari arah Yogyakarta akan dibelokkan ke arah Pakelan. Sedangkan dari arah Pakelan akan diarahkan ke kota atau ke Canguk. Sehingga akan berputar di depan Terminal Bus Magelang. Hingga yang dari arah Pakelan ke Mertoyudan tidak boleh langsung belok kanan.

Ketika kondisi macet, maka arus lalu lintas dari arah Kota Magelang atau Semarang menuju Purworejo dilarang berbelok ke kanan pada simpang tiga Taman Akmil (depan Pos Lantas Armada). Namun jalan lurus ke arah Yogyakarta dan berputar balik pada U- turn depan Seminari.

Sedangkan untuk arus lalu lintas dari arah Yogyakarta menuju Kota Magelang atau Semarang diimbau agar tetap lurus memasuki Kota Magelang dan Jalan Sukarno Hatta. Apabila pengguna jalan belok ke arah Purworejo dilarang berputar balik di depan Taman Akmil.

Kemudian pengendara yang berasal dari arah Purworejo menuju Artos Mall maupun Yogyakarta dilarang berbelok kekanan pada trafic light depan Artos Mall. Namun dialihkan menuju Jalan Soekarno Hatta dan berputar balik pada U-Turn Terminal Tidar Magelang.

Eko Priyono