Michael Chandler/dok

(SUARABARU.ID) – Michael Chandler dalam posisi kurang menguntungkan setelah menelan dua kekalahan beruntun di oktagon.

Petarung AS berusia 35 tahun ini dipaksa mengakui keunggulan Charles Oliveira dan Justin Gaethje.

Untuk duel tahun depan, jagoan kelas ringan Ultimate Fighting Championship (UFC) itu ingin menghadapi idolanya, Conor McGregor.

Menurut pria berjuluk Si Besi ini, pertarungannya melawan Conor akan cocok dalam hal gaya.

Chandler merupakan seorang pegulat andal, sedangkan McGregor adalah salah satu pemukul terbaik.

Michael menyatakan ketangguhan mental Conor membuatnya takut melancarkan takedown.

‘’”Saya pikir gaya kami sangat cocok. Orang-orang akan mengharapkan saya untuk pergi ke sana, bertarung, dan menjatuhkannya,’’ ujar Chandler seperti dilansir dari Sportskeeda.

Kendati McGregor dua kali beruntun ditaklukkan Dustin Poirier, Michael tetap menaruh hormat pada sang idola.

‘’Conor merupakan salah satu pria yang paling tangguh dalam hal mental. Dia juga petarung yang menakutkan untuk dilawan,’’ jelasnya.

Rekor Chandler saat ini adalah 22 kali menang dan tujuh kali kalah.

rr