SURAKARTA (SUARABARU.ID)– Indonesia untuk kali pertama dipercaya negara-negara dunia, sebagai Presidensi G20 selama setahun ke depan. Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo mengatakan, kepercayaan dunia itu merupakan kebanggaan seluruh bangsa.
”Mudah-mudahan ini bisa menunjukkan harkat martabat kita sebagai bangsa yang besar. Hari ini ditunjukkan betul, Pak Jokowi sedang hadir di Italia, untuk menyiapkan transisi kepemimpinan G20. Itu kebanggaan yang menurut saya sangat luar biasa sebagai sebuah bangsa,” kata Ganjar, saat menghadiri penutupan Solo Great Sale (SGS) 2021, di Bengawan Solo Park, Kawasan Taman Satwa Taru Jurug (TSTJ), Surakarta, Minggu (31/10/2021).
Dijelaskan dia, kepercayaan sebagai leader G20 itu, membangkitkan optimisme untuk bangkit. Apalagi saat ini dalam peta covid-19 di dunia, Indonesia termasuk dalam level satu atau kelas dunia.
BACA JUGA: Bertemu ISP Purworejo Sore Nanti, PSIW akan Main Menekan
”Kita vaksin the best, pengelolaan bagus, dan dalam peta covid-19 ini Indonesia termasuk dalam level satu, kelas dunia. Maka cukup membanggakan ketika presiden kita hari ini berada di Italia, disambut dengan luar biasa dan akan menjadi leader dari G20. Belum ada sejarahnya dan baru kali ini. Ini optimisme yang akan kita bangun,” ungkapnya, didampingi Wali Kota Surakarta, Gibran Rakabuming Raka.
Dalam kesempatan itu, Ganjar memberikan apresiasi atas semangat Pemkot Surakarta dibantu pihak terkait lainnya, untuk membangkitkan perekonomian.
”Di tengah situasi sulit ini, ternyata kolaborasi dari berbagai pihak di Solo, bisa mencoba memiliki tips agar ekonomi kembali bangkit. Dari target Rp 800 miliar bisa dapat Rp 1,1 triliun. Ini semangat luar biasa. Pak Wali Kota hampir tiap hari nongkrongin, dorong terus menerus sampai sekarang mempunyai ide-ide di mana kemudian pasar bisa jalan lagi, kegiatan jalan lagi. Tetapi pesan saya, proksesnya mesti tetap kenceng,” ujar Ganjar lagi.
BACA JUGA: Serangan Rudal Houthi Hantam Masjid dan Tewaskan 29 Orang di Yaman
Dia berharap, semangat yang membuahkan hasil itu bisa dicontoh daerah lain. Tentunya dengan cara yang bermacam-macam, agar perekonomian kembali bangkit.
”Membangkitkan ekonomi yang kreatif dan memunyai ekosistem baru, maka pada tahun 2022 kita bisa lari kencang. Peluangnya sangat terbuka sekali. Terus berjuang, berikhtiar, berdoa, bekerja sama, dan saling tolong menolong,” tandasnya.
Riyan