blank
Menandai dimulainya Police Go to School, Wakapolres Wonogiri Kompol Kamiran (kanan) memukul gong. Ikut mendampingi Kasatlantas AKP Marwanto dan Kasek SMK Negeri 1 Gunarsi (kesatu dan kedua dari kiri).

WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Polres Wonogiri, menggelar kegiatan Dikmas Lantas Police Go to School. Tujuannya, untuk mencetak pelajar menjadi insan pelopor keamanan keselamatan ketertiban berlalu lintas (Kamseltiblantas).

Kapolres Wonogiri yang diwakili Wakapolres Kompol Drs Kamiran, Senin (1/11), berkenan membuka resmi kegiatan ini dengan pemukulan gong. Upacara pembukaan dipusatkan di SMK Negeri 1 Wonogiri.

Ikut mendampingi Wakapolres, Kasatlantas Polres Wonogiri AKP Marwanto dan Kanit Kamsel Satlantas Ipda Sutarto serta Kepala SMK Negeri 1, Gunarsi. Hadir para Kepala Sekolah (Kasek) SMA/SMK.

Kepada perwakilan siswa peserta Police Go to School, mendapatkan atribut rompi Patroli Keamanan Sekolah (PKS) yang diserahkan oleh Wakapolres.

Dalam sambutan tertulisnya, Kapolres, menyatakan, lalu lintas menjadi bagian dari aspek kehidupan berbangsa dan bernegara.

Budaya tertib berlalulintas, menjadi tolok ukur dan kebutuhan bersama dalam menciptakan keamanan bagi individu maupun bagi semua warga.

Masih Tinggi

Hal itu penting diwujudkan, mengingat di Wonogiri masih memiliki angka kecelakaan dan pelanggaran yang tinggi. Pada Tahun 2020, mencatat ada 686 kejadian dengan melibatkan 155 pelajar.

blank
Perwakilan pelajar penerima atribut rompi, foto bersama dengan Kanit Kamsel Ipda Sutarto (kanan), Wakapolres Kompol Kamiran, Kasek SMK Negeri 1 Gunarsi, Kasat Lantas AKP Marwanto (keempat, kelima dan kesatu dari kiri)

Tahun 2021 sebanyak 525 kejadian dan pelajar yang terlibat kecelakaan sebanyak 137 orang. Untuk Tahun 2020 ada sebanyak 18.406 pelanggaran dengan melibatkan 3.871 pelajar. Tahun 2021 terjadi 3.812 pelanggaran dengan melibatkan 420 pelajar.

Melalui kegiatan Police Go to School ini, para pelajar diberikan bekal pemahaman tentang pentingnya mewujudkan Kamseltiblantas. Juga diberikan pembimbingan praktik safety riding (keselamatan berkendara).

Kasatlantas Polres Wonogiri, AKP Marwanto, menyatakan, untuk tahap pertama Police Go to School digelar di 10 sekolah (SMA/SMK). Masing-masing sekolah diikuti 120 siswa, digelar selama 3 hari dengan mematuhi protokol kesehatan (Prokes).

Kepala SMK Negeri 1 Wonogiri, Gunarsi, yang ikut memberikan sambutan menyertakan untaian pantun: ”Sungguh pahit rasa jamunya, sudah diminum kita makan. Kalau sudah tahun ilmunya, segeralah kita amalkan.”

Bambang Pur