SEMARANG– Sebanyak sembilan mahasiswa Universitas Semarang (USM) ikuti PON XX yang akan digelar di Povinsi Papua pada Oktober mendatang, 8 mahasiswa perkuat kontingen Provinsi Jawa Tengah dan 1 mahasiswa perkuat kontingen Provinsi Bangka Belitung.
Kesembilan mahasiswa tersebut terdiri dari atlet Bola Basket kontingen Jateng yaitu Dandung O’neal P, Deni Surya Anggalaksana, dan Zulfikar Nur M, adapun untuk cabang taekwondo ada empat mahasiswa perkuat kontingen Jateng antara lain Jesica Nur Salsabilla, Tsamarah Tsabitah, Fauzi Akbar Pamungkas, dan Moehammad Arie Pratama.
Sementara atlet bola voli putri mahasiswa USM juga ikut perkuat kontingen Jateng yaitu Dinda Putri Ivoliana dan satu mahasiswa USM juga turut memperkuat kontingen Bangka Belitung pada cabang bola basket yaitu Jefrey Devanus Emanuel.
Menurut Wakil Rektor III USM Dr Supari MT bahwa para mahasiswa USM ini selain memperkuat kontingen Provinsi Jateng dan Bangka Belitung, mereka juga mengharumkan nama almamater di kancah nasional.
“Kami berharap atlet yang tergabung dalam kontingen PON XX Papua kali ini bisa meraih prestasi, membawa pulang medali yang membanggakan Provinsi Jawa Tengah dan Bangka Belitung, serta mengharumkan nama baik USM, kami siapkan bonus khusus untuk para atlet berprestasi, selain itu prestasi ini akan mendorong mahasiswa lain untuk lebih berprestasi” ungkap Supari.
Saat ini beberapa mahasiswa USM sudah berada di Provinsi Papua, Sebagian akan berangkat ke arena PON pada minggu mendatang Bersama kontingen lain.
Saiful Hadi – USM