blank
Bedah soal HOTS ini diselenggarakan APKS bekerja sama dengan penerbit Erlangga Semarang dibuka oleh Ketua PGRI Kabupaten Jepara Drs Subandi dan sambutan oleh Ketua APKS Kabupaten Jepara, Drs Wuriyanto MM

JEPARA (SUARABARU.ID) – Dalam usianya yang masih dalam hitungan hari,  pengurus  APKS atau Asosiasi Profesi dan Keahlian Sejenis PGRI Kabupaten Jepara sudah melakukan kegiatan bedah soal Higher Order Thinking Skills (HOTS) 2021. HOTS adalah jenis soal yang pengerjaannya memerlukan kemampuan analisis yang tinggi.

blank
Ketua PGRI Cabang Jepara, Drs Subandi

Bedah soal HOTS ini  diselenggarakan APKS PGRI Jepara bekerja sama dengan penerbit Erlangga Semarang di Gedung PGRI Kabupaten Jepara, Rabu ( 8/9-2021). Acara dibuka  oleh Ketua PGRI Kabupaten Jepara Drs Subandi .

Pemateri  dalam bedah soal ini adalah Drs. Slamet Tri Hartanto, Widyaiswara/Penyusun Program Fasilitasi Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan (LPMP) Provinsi Jawa Tengah. Moderator dalam acara bedah soal ini adalah Wuriyanto, S.Pd, MM dan Indra Mustika, M.Pd.  Sedangkan meteri  yang disampaikan adalah kompetensi teknis, kompetensi manajerial, dan  sosio kultural.

blank
Bedah soal HOTS yang untuk guru GTT di Jepara

Sedangkan seleksi bagi PPPK ini direncanakan akan dilaksanakan Senin 13 September 2021. Rencananya akan dilakukan  di tiga lokasi yaitu SMKN 1, SMKN 2, dan SMKN 3 Jepara.

Kegiatan ini menurut Ketua APKS PGRI Jepara, Wuriyanto  adalah  sebagai salah satu bentuk kepedulian dan dorongan PGRI Jepara   terhadap Guru Tidak Tetap (GTT)  yang akan mengikuti seleksi Pergawai Permerintah dengan Perjanjian Kerja ( PPPK) Guru tahap 1.

Kegiatan ini juga sebagai perwujudan komitmen untuk mengembangkan keprofesian guru, dalam rangka memperingati Hari Lahir PGRI ke-76 dan Hari Guru Nasional Tahun 2021.

Semula bimbingan ini  direncanakan diikuti oleh 100 orang yang berasal dari 16 kecamatan. Namun karena animo masyarakat cukup tinggi,  dari undangan sebanyak 100 orang, kegiatan tersebut akhirnya diikuti 179 peserta.

blank
Peserta bimbingan soal HOTS bagi GTT Jepara

Untuk menghindari kerumunan akhirnya kegiatan ini dilaksanakan dalam 2 gelombang  yaitu pagi yang diikuti i 54 orang dan dan siang diikuti oleh 79 orang.

APKS atau Asosiasi Profesi dan Keahlian Sejenis sebagai organisasi profesi secara aktif dan proaktif mendorong dan mengupayakan peningkatan keprofesian guru melalui berbagai kegiatan.

Hadepe – Indri

 

 

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini