SEMARANG (SUARABARU.ID)– Walikota Semarang, H Hendrar Prihadi SE MM, pada Jumat (27/8/2021), menerima Regional PMO Manager JD.ID, Aswin Wijaya. Kedatangannya itu dalam rangka mendiskusikan kerja sama antara JD.ID dengan Pemkot Semarang, dalam pendistribusian 10 ribu paket bantuan sosial, yang akan ditujukan kepada masyarakat Kota Semarang, yang terdampak pandemi covid-19.
Selain melakukan distribusi paket bansos, JD.ID juga membantu mempersiapkan kegiatan vaksinasi gratis. Itu dilakukan melalui kolaborasi dengan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) Kota Semarang, serta Dinas Kesehatan Kota Semarang.
”Sebanyak 10 ribu paket bansos yang diserahkan JD.ID kepada masyarakat Kota Semarang itu berisikan sembako, vitamin, madu, dan masker kesehatan. Bansos ini didistribusikan kepada masyarakat, melalui puskesmas-puskesmas yang ada di Kota Semarang,” kata Aswin, dalam keterangan tertulisnya, Jumat (27/8/2021).
BACA JUGA: Kegiatan Satriya Sancaya Karyadhika Angkatan 51 Resmi Ditutup
Ditambahkan dia, kegiatan vaksinasi gratis digelar pada Senin-Sabtu (23-28/8/2021), di sejumlah puskesmas di daerah Rowosari, Purworoso, Tambakaji, Kagok, Karangayu, Pegandan, Srondol, dan Kedungmundu, dengan target sasaran utama adalah masyarakat umum, petugas dan tenaga kesehatan.
Sehubungan dengan aksi sosial JD.ID bersama Pemkot Semarang itu, Chief Finance Officer (CFO) JD.ID, Sandy Permadi mengungkapkan, program distribusi bansos dan vaksinasi gratis itu merupakan wujud kepedulian JD.ID.
”Ini dilakukan demi membangun sebuah komunitas ‘herd immunity’. Kami percaya, semua bagian masyarakat harus ambil bagian dan bersinergi. Kami pun siap sedia mendukung pemerintah untuk menciptakan masyarakat Indonesia yang sehat, bertumbuh, dan sejahtera,” imbuh Sandi.
BACA JUGA: Setetes Darah yang Anda Berikan Siraman Cinta Penderita Thalasemia
Sedangkan Ketua TP-PKK Kota Semarang, Krisseptiana Hendrar Prihadi, dalam kesempatan lain menggunjungi empat lokasi puskesmas yang melakukan vaksinasi. Seperti di Puskesmas Karangayu, Pegandan, Kagok dan Tambakaji.
Di wilayah Kaliwiru, kompleks Gereja Karangpanas, Mbak Tia sapaan akrabnya, membagikan ratusan bingkisan sembako dan vitamin. ”Semoga bantuan ini bisa meringankan dan membantu warga yang terdampak pandemi covid-19,” tukasnya.
Riyan