blank

KOTA MUNGKID(SUARABARU.ID)-
Perkembangan Covid-19 di Kabupaten Magelang pada hari ini tambah 361 konfirmasi baru. Total warga terkonfirmasi 1.450 orang.

Rinciannya, 1.227 konfirmasi lama tambah 361 konfirmasi baru. Sisi lain ada 129 konfirmasi sembuh, sembilan konfirmasi meninggal baru, hingga totalnya 1.450 orang.

Petugas Posko Penanganan Covid-19 Kabupaten Magelang, Bagyo Harsono, menjelaskan, 361 konfirmasi baru terdiri warga Salaman : 14, Mertoyudan : 39,
Borobudur : 27, Kajoran : 14, Windusari : 7,
Mungkid : 37, Salam : 37, Tempuran : 9,
Tegalrejo : 13, Ngluwar : 10, Srumbung : 18, Kaliangkrik : 2, Secang : 59, Pakis : 9, Candimulyo : 48, Bandongan : 18 orang.

Sisi lain jumlah konfirmasi sembuh juga cukup banyak, 129 orang. Warga Mertoyudan : 6, Borobudur : 9, Mungkid : 14, Muntilan : 1, Salam : 16, Tegalrejo : 14, Srumbung : 3, Kaliangkrik : 7, Secang : 49, Candimulyo : 9 dan
Bandongan : 1 orang.

Konfirmasi baru meninggal ada sembilan orang. Warga Tegalrejo : 1, Secang : 3 dan
Candimulyo : 5 orang.

Jumlah konfirmasi sembuh sampai saat ini 11.859 orang. Sedangkan korban meninggal dunia adalah 633 orang. Terdiri 201 probable dan 432 konfirmasi.

Suspek dirawat 108 orang. Jumlah total discarded sampai saat ini 1.845 orang. Suspek isolasi mandiri 72 orang.

Data ketersediaan ruang isolasi dan okupansinya hari ini total jumlah tempat tidur 176, terdiri dari bangsal isolasi 156, ICU/HCU covid 20 buah.

Total pasien dirawat 132. Terdiri dari
pasien bangsal 119, pasien ICU/HCU 13 orang.

Dirawat di RSU Muntilan, RSD Merah Putih, RS Aisyiyah Muntilan dan RS Syubbanul Wathon, Tegalrejo

Eko Priyono

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini